Rebus santan, agar-agar bubuk, jeli bubuk, garam, dan gula sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan jagung manis. Aduk rata. Matikan api.
Tuang sedikit ke dalam kuning telur. Tuang kembali ke rebusan puding. Nyalakan api. Aduk hingga mendidih.
Sendokkan sagu mutiara di dalam gelas. Tuang puding jagung di atas sagu mutiara. Dinginkan.
Saus, rebus santan, garam, gula, dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup- letup.Tambahkan kelapa muda. Aduk rata. Tuang di atas puding.
KOMENTAR