SajianSedap.com - Siapa sih yang tak suka makan sate?
Anda semua tentu suka ya.
Jika sedang tidak memasak, kadang kali Anda sering membeli satu untuk lauk di rumah.
Apalagi jika makan sate dengan nasi panas dan siraman bumbu kacang.
Wah, momen makan pasti terasa nikmat.
Baca Juga: Resep Sate Paru Goreng Enak, Lauk Serba Goreng Nikmat Dari Jeroan Sapi
Sate memang tak pernah lepas dari bumbu kacang.
Namun, apakah Anda tahu jika makan sate dengan bumbu kacang malah bisa bikin tubuh terkena penyakit mematikan ini?
Wah bahaya nih!
Bahaya Makan Sate dan Bumbu Kacang
Siapa yang menyangka jika menu favorit kita sate dan bumbu kacang malah bisa memberikan efek buruk pada tubuh.
Sebab ternyata, makan sate dengan bumbu kacang tak selamanya menyehatkan, lo.
Soalnya, dokter menyebut kalau makan sate dan bumbu kacang ternyata tidak dianjurkan.
Kok bisa, ya?
Ini dia penjelasan masuk akalnya untuk Anda.
Baca Juga: Resep Sate Pisang Nugget Enak, Olahan Pisang yang Jadi Kudapan Andalan Hari Ini
Double Karsinogenik
Nyatanya, bumbu kacang sebenarnya bisa kita temui pada banyak makanan kan, mulai dari siomay, gado-gado sampai pecel.
Lalu, kenapa harus sate bumbu kacang yang tidak dianjurkan dikonsumsi?
Jawabannya karena keduanya merupakan double karsinogenik.
Artinya keduanya sama-sama bisa meningkatkan resiko terkena kanker.
Simak dulu penjelasannya.
1. Bumbu Kacang Bisa Sebabkan Kanker Hati
Ya, bumbu kacang ternyata punya efek samping jika dikonsumsi berlebihan.
Dikutip dari DokterSehat, Website Resmi Kemetrian Kesehatan Indonesia, pakar kesehatan meminta kita berhati-hati kala mengonsumsi bumbu kacang.
Hal ini disampaikan oleh pakar kesehatan gizi dr. Murudut MPS.
Ia menjelaskan kalau dalam bumbu kacang, ternyata ada kandungan aflatoksin yang ternyata kurang baik bagi kesehatan tubuh kita.
Aflatoksin sendiri adalah semacam senyawa beracun yang memiliki sifat karsinogenik atau menyebabkan kanker sehingga sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh.
Tak hanya bagi manusia, aflatoksin ini ternyata juga bisa berbahaya bagi hewan.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Dr. Murudut berkata bahwa jika kita memang memiliki hobi mengkonsumsi makanan yang disiram dengan bumbu kacang layaknya sate, gado-gado, siomay, dan batagor, namun terus-terusan mengonsumsinya, maka kita akan memasukkan senyawa aflatoksin ini secara berlebihan pada tubuh.
Akibatnya, resiko kanker hati yang tentu sangat berbahaya pun bisa meningkat.
Kenapa organ hati yang terkena dampaknya?
Soalnya, senyawa aflatoksin ini akan menumpuk pada tubuh dan yang biasanya akan diserang pertama kali adalah organ hati kita.
Karna itu, kita baiknya mengurangi konsumsi saus kacang yang berlebihan.
Baca Juga: Resep Sate Bandeng Enak, Inspirasi Menu Open House Nikmat yang Enggak Bakal Bikin Kecewa
Bukan tak boleh, namun, ada baiknya memang kita tidak terlalu sering mengkonsumsinya sehingga asupan aflatoksin tidak akan melebihi angka 30 part per billion, standar aman dari asupan senyawa ini.
2. Sate Juga Bisa Tingkatkan Resiko Kanker
Bukan cuma bumbu kacangnya, sate sendiri juga merupakan salah satu makanan yang bisa meningkatkan resiko kanker nomor 1.
Kenapa?
Dokter spesialis gizi Fiastuti Witjaksono menjelaskan, pada makanan yang dibakar, daging dan lemak biasanya akan langsung terkena api.
Proses itu dapat menyebabkan protein dan lemak berubah menjadi karsinogenik.
“Jadi bisa meningkatkan risiko kanker, tapi bukan penyebab,” kata Fiastuti dalam webinar Kupas Tuntas Kanker Payudara, Sabtu (3/10/2020) seperti yang dikutip dari Stylo.id.
Jadi, bukan salah pembakarannya, tapi bagian gosongnya lah yang menyebabkan kanker.
Dikatakan oleh Fiastuti, angka kanker terutama kanker payudara meningkat pada orang-orang yang banyak mengonsumsi makanan ultra-proses.
“Semua bisa dihindari sebelum sakit, tentu jauh lebih baik,” ucapnya seperti yang dikutip dari Stylo.id.
Manfaat Kacang Tanah
Dikenal murah meriah, rupanya kacang tanah memiliki banyak manfaat baik untuk tubuh loh.
Diketahui jika kacang memiliki kandungan protein, lemak, vitamin B dan vitamin E, selenium, kromium, fosfor hingga magnesium.
Nah dengan kandungan yang terdapat pada kacang tanah tersebut, berikut ini manfaat luar biasa yang akan dirasakan oleh tubuh dikutip dari Tribun Jabar:
1. Mencegah Kanker
Obat hingga ramuan sangat dicari untuk mencegah kanker.
Kacang tanah ini bisa menjadi solusi mencegah kanker.
Kandungan asam p-coumaric dapat mengurangi risiko kanker perut.
Terutama bagi perempuan kacang tanah dapat mencegah kanker usus besar hingga 40 persen.
2. Menyehatkan Jantung
Mengkonsumsi kacang tanah juga mampu mengurangi peluang terserang penyakit jantung.
Hal ini didukung dari studi mengkonsumsi kacang selama 30 minggu mampu menurunkan lemak darah sebesar 24 persen.
Selain itu kandungan magnesium dapat menurunkan risiko paparan penyakit kardioveskuler.
3. Mencegah Keriput
Kacang tanah ternyata juga memikili manfaat baik untuk kesehatan kulit.
Kandungan vitamin E dalam kacang tanah mampu mengurangi garis kerutan pada kulit.
Selain itu vitamin B juga membuat kulit lebih bersinar.
Antiviral resveratrol juga mengurangi radikal bebas.
4. Melancarkan pencernaan
Selanjutnya manfaat kacang tanah juga dapat melancarkan pencernaan.
Kandungan serat cukup tinggi dapat membantu membersihkan saluran pencernaan.
Nah, bagi Anda yang sedang mengalami sudah buang air besar, kacang merah justru bisa melancarkan sembelit.
5. Menurunkan Berat Badan
Bagi Anda yang sedang diet, mengkonsumsi kacang tanah bisa jadi solusi untuk menurunkan berat badan.
Menurut penelitian O'Byrne DJ, bahkan manfaat mengonsumsi kacang tanah berpartisipasi menurunkan berat badan hingga sebesar tiga kilogram.
Selain itu kandungan protein dan lemak tak jenuh dimiliki kacang tanah memicu meningkatkan pelepasan energi dalam tubuh.
Kandungan asam oleat dalam kacang tanah dapat menurunkan lemak dan kolesterol jahat dalam tubuh.
Hal ini juga yang dapat membantu menjaga tingkat kolesterol dan mencegah risiko penyakit jantung.
6. Menurunkan depresi
Depresi bukan saja timbul dari lingkungan.
Namun secara genetik muncul paparan bahan kimia di otak sehingga mengalami gangguan neurologis.
Produksi serotinin mempengaruhi kemunculan depresi.
Sementara itu kandungan kacang tanah triptofan asam amino yang dapat membentuk serotinin.
Karenanya serotin sangat membantu membentuk suasan hati menjadi lebih positif.
Baca Juga: Resep Sate Tempe Aroma Kencur Enak, Menu Pelengkap yang Bikin Malas Beranjak Dari Meja Makan
Artikel ini telah tayang di Stylo.id dengan judul, Jadi Favorit Selama Ini, Makan Sate dengan Bumbu Kacang Justru Sebabkan Kanker Hati! Kok Bisa?
Source | : | Stylo |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR