Sajiansedap.com - Apakah anda sudah tahu menu diet tempe?
Jika belum, maka anda harus tahu menu diet tempe ini loh.
Menu diet tempe ini bahkan berhasil membuat wanita ini turun berat badan hingga 43 kg.
Penasaran menu diet tempe ini?
Tempe menjadi salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia yang mudah dijumpai.
Dibalik harganya yang murah, tempe juga punya kandungan yang tak kalah dari sumber protein lain seperti daging.
Baca Juga: Menu Diet Flexitarian yang Aman dan Fleksibel, Berat Badan Turun Tapi Tetap Bisa Makan Daging
Bahkan popularitas tempe juga meningkat di luar negeri sebagai salah satu menu diet.
Wanita bernama Colleen Tronlone salah satunya.
Setelah rutin mengonsumsi tempe, wanita 31 tahun itu berhasil mengubah penampilannya hingga membuat semua orang pangling!
Berikut ini menu diet tempe yang di jalani Colleen.
Menu Diet Tempe
Colleen mengubah pola makannya karena ia mengalami kelebihan berat badan.
Dirinya pernah memiliki berat badan hingga 113 kg.
Colleen kemudian termotivasi untuk menghilangkan semua lemak jahat yang ada dalam tubuhnya.
Ditambah lagi dengan kondisi ayahnya yang menderita leukimia myeloid akut.
Saat itu Collen diberi tahu oleh dokter yang merawat ayahhnya, bahwa dirinya memiliki risiko yang tinggi untuk menderita penyakit seperti ayahnya.
Dokter menyarankan Collen untuk menjalani hidup dengan pola yang lebih sehat.
Dari situlah Collen memotivasi dirinya sendiri untuk mengubah gaya hidupnya.
Colleen mengubah pola makannya menjadi vegetarian dan memfokuskan diri pada porsi yang dimakan.
Menu utama dari dietnya adalah tahu dan tempe yang ditambah dengan beberapa sayuran organik seperti brokoli, kembang kol, wortel, kacang panjang dan kecambah.
Colleen sendiri membuat menu makannya yang akan dikonsumsi baik untuk sarapan, makan siang, makan malam, dan ngemil.
Menu sarapan : Milkshake protein dan sayuran organik
Makan siang : tahu dan tempe yang dikombinasikan dengan sayuran seperti brokoli
Makan malam : protein vegan dan sayuran
Camilan : Kertortilla rendah karbohidrat dengan selai kacang, pisang dengan selai kacang atau kue protein buatan sendiri.
Colleen mendukung pola makannya yang sehat dengan olahraga seperti spinning dan kickboxing.
Ia juga senang melakukan cardio di pagi hari dan latihan beban di malam hari.
Collen melakukan olahraga sebanyak 5 sampai 6 kali dalam seminggu.
Dan hasilnya bisa terlihat selama 16 bulan perubahannya dan lemak-lemak berlebih telah hilang dari tubuhnya.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Apa Itu Endomorph?
Jika kamu memiliki persentase lemak tubuh yang lebih tinggi dan sedikit definisi otot, kamu mungkin memiliki apa yang dikenal sebagai tubuh endomorph.
Melansir Medical News Today, orang dengan tipe tubuh endomorph cenderung memiliki metabolisme yang lambat.
Sehingga, lebih mudah bagi mereka untuk menambah berat badan dan lebih sulit untuk menurunkannya.
Selain itu, tipe tubuh ini juga menghambat pertumbuhan otot.
Namun, mengikuti diet dan rencana olahraga tertentu sering kali dapat membantu orang dengan tubuh endomorfik memenuhi dan mempertahankan tujuan kesehatan mereka.
Orang dengan tipe tubuh endomorph biasanya memiliki tubuh lebih berat dan bulat dengan pinggang lebar dan tulang besar, termasuk persendian dan pinggul.
Pada 1940-an, peneliti dan psikolog Amerika William Sheldon menyimpulkan tipe tubuh endomorph lebih mungkin untuk mengubah kelebihan kalori menjadi lemak.
Selain itu, tipe ini biasanya memiliki tubuh yang lebih besar dan membawa beban berlebih, sehingga mereka mungkin lebih rentan terhadap sedentarisme.
Sedentari adalah kegiatan yang mengacu pada segala jenis aktivitas yang dilakukan di luar waktu tidur, dengan karakteristik keluaran kalori sangat sedikit yakni
Orang dengan tipe tubuh endomorph mungkin mengalami kesulitan untuk mendapatkan massa otot karena kelebihan lemak tubuh memicu pelepasan hormon estrogen.
Peningkatan kadar estrogen cenderung menurunkan kadar hormon yang mendorong pertumbuhan otot, seperti testosteron.
Baca Juga: Menu Diet Susu Rendah Lemak, Ampuh Turunkan Berat Badan Sampai ke Bentuk Ideal, Cobain Sekarang
Makanan untuk Diet Endomorph
Secara umum, orang dengan tubuh endomorph dapat memperoleh manfaat dari rencana nutrisi yang menyeimbangkan lemak sehat, protein, dan karbohidrat dari buah-buahan, sayuran, dan makanan berserat tinggi yang tidak dimurnikan.
Beberapa contoh makanan yang kaya protein atau lemak tak jenuh tunggal dan tak jenuh ganda yang menyehatkan meliputi:
- Produk susu rendah lemak, seperti susu rendah lemak, yogurt, dan keju.
- Unggas, seperti ayam.
- Ikan, terutama ikan berlemak.
- Minyak goreng nabati nontropis, terutama minyak zaitun, minyak kanola, dan minyak alpukat.
- Telur.
- Kacang nontropis, termasuk almond, hazelnut, dan walnut.
Beberapa contoh karbohidrat yang cocok untuk diet endomorph meliputi:
- Kacang-kacangan dan polong-polongan kering, seperti kacang merah dan buncis.
- Buah-buahan, kecuali melon dan nanas.
Baca Juga: Menu Diet Kopi, Cukup Minum 4 Cangkir Kopi Setiap Hari Dijamin Badan Auto Langsing!
- Sayuran tidak bertepung, seperti brokoli, kembang kol, dan seledri.
- Beberapa sayuran bertepung, seperti ubi, jagung, dan wortel.
- Beberapa sayuran bertepung mentah, seperti quinoa dan bayam.
Menurut American Council on Exercise (ACE), orang dengan tipe tubuh endomorph cenderung lebih sensitif terhadap karbohidrat dan insulin.
Insulin adalah hormon yang memungkinkan gula darah masuk ke dalam sel.
Jadi, orang yang mengikuti diet endomorph disarankan membatasi atau menghindari makanan padat karbohidrat, terutama karbohidrat olahan seperti tepung putih dan gula.
Beberapa contoh makanan yang harus dibatasi atau dihindari pada diet endomorph meliputi:
Baca Juga: Menu Diet yang Disarankan Pemerintah, Segini Porsi Makan yang Ideal Menurut Kemenkes
- Roti putih, nasi putih, pasta tradisional, dan bagel.
- Permen, coklat, dan manisan lainnya.
- Makanan yang dipanggang dan kue.
- Minuman ringan, minuman energi, dan minuman olahraga.
- Sereal olahan, seperti oatmeal instan.
- Makanan yang diproses atau digoreng.
- Produk susu tinggi kalori, seperti krim, krim kocok, dan es krim.
Baca Juga: Resep Sayap Ayam Balut Madu Enak, Menu Makan Siang Dengan Perpaduan Bumbu yang Tidak Biasa
- Daging merah.
- Makanan kaya natrium.
- Alkohol
- Minyak goreng dengan banyak lemak jenuh, seperti minyak sawit atau minyak kelapa.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kemangi Enak, Menu Sarapan Praktis yang Aromanya Kebangetan
Artikel telah ditayangkan di grid.id dengan judul, Tiap Hari Makan Makanan Favorit Masyarakat Indonesia, Wanita ini Kehilangan Berat Badan Hingga 43 Kg, Lihat Perubahan Bentuk Tubuhnya yang Bikin Pangling!
Source | : | gRID |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR