Sajian Sedap
Resep Puding Baby Santan Nata de Coco, Puding Lembut Kesukaan Siapa Saja
SajianSedap.com - Resep Puding Baby Santan Nata de Coco yang lembut dan gurih ini layak hadir di meja makan untuk penutup makan malam.
Ditambah dengan perpaduan rasa yang manis dan lembut, membuat Resep Puding Baby Santan Nata de Coco jadi semakin digemari keluarga.
Tertarik untuk menghadirkan Resep Puding Baby Santan Nata de Coco yang enak ini?
Baca Juga: Resep Puding Sedot Mangga Yogurt, Dessert Fancy Untuk Disantap Di Malam Hari
Waktu: 30 Menit
Sajian: 10 Gelas
Bahan:
- 1.300 ml santan dari 1/2 btr kelapa.
- 1/2 bungkus agar-agar bubuk.
- 1/4 sendok teh garam.
- 150 gram gula pasir.
- 100 gram nata de coco.
- 100 ml air nata de coco.
Cara Membuat Puding Baby Santan Nata de Coco:
- Puding, campur santan, agar-agar bubuk, garam, dan gula pasir sampai rata.
- Masak sambil diaduk hingga mendidih.
- Tuang ke dalam gelas. Biarkan beku.
- Tuang nata de coco bersama airnya di atas puding.
Baca Juga: Resep Puding Soya Toping Peach Gum, Kudapan Enak yang Bisa Turunkan Kolesterol!
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Cara Meredakan Nyeri Punggung Pakai 3 Bahan Dapur Tak Perlu Koyo Lagi
Source |
: |
Sajian Sedap |
Penulis |
: |
Dwi |
Editor |
: |
Dwi |
KOMENTAR