Manfaat Belimbing Wuluh Sebagai Pembersih
Selain panci gosong, belimbing wuluh juga dapat digunakan untuk pembersihan benda-benda berikut ini
1. Lantai Kamar Mandi
Zat asam belimbing wuluh dapat digunakanuntuk merontokkan noda lantai.
Pembersihan dengan belimbing wuluh dapat dilakukan dengan cara menggosokkan belimbing wuluh yang telah dikupas pada noda.
Kemudian, diamkan selama kurang lebih 10 menit.
Asam belimbing ini akan bekerja mengelupaskan noda atau kotoran.
Setelah didiamkan, gosok dengan kain lap atau sikat plastik hingga bersih.
Tiap dua belimbing wuluh mampu membersihkan keramik ukuran 20x20 cm.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
2. Pakaian
Siapa sangka, ternyata belimbing wuluh bisa digunakan untuk menghilangkan noda luntur, lo.
Ini karena belimbing wuluh memiliki sifat asam yang tinggi.
Untuk menggunakannya, teman-teman hanya perlu memotong belimbing wuluh menjadi dua bagian.
Setelah itu, gosokkan daging buahnya pada pakaian yang luntur dan diamkan selama sekitar 30 menit.
Selanjutnya, jangan lupa untuk mencucinya dengan menggunakan detergen dan air.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Belimbing Wuluh, Si Pembersih Ampuh
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR