SajianSedap.com - Perempuan wajib tahu penyebab payudara jadi kendur.
Payudara kendur menjadi salah satu momok bagi banyak wanita.
Sebab, payudara kendur dianggap bikin penampilan seseorang kurang menarik.
Selain itu, payudara kendur juga identik dengan tua.
Banyak sekali penyebab payudara kendur.
Paling sering terjadi adalah karena kesalahan pakai bra.
Pakai bra dengan ukuran yang salah selama ini jadi penyebab umum payudara kendur.
Namun, ada satu penyebab yang tidak banyak orang tahu.
Yakni posisi tidur yang salah.
Ya, ada posisis tidur yang bisa bikin payudara kendur atau bentuknya jadi tidak indah.
Simak ulasan selengkapnya!
Tidur Tengkurap Bikin Payudara Kendur
Apakah Anda sering melakukan kebiasaan tidur tengkurap?
Kalau iya, sebaiknya hentikan mulai sekarang.
Sebab melansir dari GridHealth.ID, tidur dengan posisi tengkurap bisa bikin payudara kendur.
Sebab, saat tengkurap, payudara terdorong ke kasur untuk waktu yang lama.
Selain itu, tidur tengkurap kadang kala bikin payudara sakit dan ngilu.
Tidur dengan posisi miring pun bukan ide yang tepat juga.
Sebab, tidur dengan posisi miring juga bisa bikin ligamen meregang.
Namun hal ini bisa diakali dengan menambahkan penyangga.
Selain bahaya untuk payudara, tidur dengan posisi tengkurap juga bisa bahayakan tulang belakang, lo.
Tulang belakang bisa mengalami penegangan kalau Anda tidur tengkurap.
Sebab, saat tidur tengkurap, beban tubuh bertumpu pada tulang belakang.
Hal ini terjadi karena tidur tengkurap membuat beban tubuh sebagian besar bertumpu pada tulang belakang.
Tak heran kalau orang yang punya kebiasaan tidur tengkurap punya kualitas tidur yang buruk.
Sebab, tulang belakang merupakan saluran pipa untuk saraf yang rentan merasakan sakit.
Lalu bagaimana posisi tidur yang baik supaya payudara tetap kencang?
Posisi tidur yang ideal adalah telentang.
Anda bisa mulai membiasakan diri tidur telentang.
Tidur telentang bikin payudara bisa tetap kencang.
Sebab, posisi tidur ini berkaitan dengan gravitasi.
Yang mana dengan posisi telentang, gravitasi bakal menarik seluruh bagian tubuh ke bawah.
Termasuk tubuh bagian payudara.
Source | : | Gridhealth.id |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR