SajianSedap.com - Setiap hari kita pasti akan membuang kotoran dalam tubuh.
Selain pipis dan buang air besar, kita juga akan kentut.
Tentu ini merupakan hal yang wajar dan alamiah.
Biasanya kentut ada yang berbau dan tidak.
Namun bagaimana kalau baunya sangat busuk?
Bau yang sangat busuk saat kentut bukan merupakan hal yang wajar lho.
Bisa saja ini terjadi karena penyakit ini.
Dilansir dari Kompas.com (2020), kentut bau juga dialami oleh beberapa penderita kanker usus besar.
Ketika polip atau tumor yang mengakibatkan kanker itu terbentuk di saluran pencernaan.
Benjolan tersebut dapat menyumbat usus.
Baca Juga: Baunya Mirip Kentut, Daun Ini Punya Efek Antikanker dan Antidiare, Sering Dikira Rumput Liar
Akibatnya, terjadi penumpukan gas.
Perut jadi kembung dan kentut bau tidak sedap.
Jika kentut bau disertai dengan gejala sakit perut yang terasa tak wajar, BAB berdarah, bobot tubuh menurun tanpa sebab yang jelas, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter.
Dokter bisa melakukan pemeriksaan fisik sekaligus pemeriksaan usus dengan kolonoskopi.
Kentut bau biasanya tidak terus-menerus terjadi.
Jadi jika kentut Anda terus berbau busuk, hal itu bisa menjadi pertanda bahwa ada yang tidak beres dalam tubuh Anda.
Berikut beberapa kondisi yang bisa menjadi penyebab kentut Anda berbau busuk:
- Penyakit radang usus (IBS), termasuk gangguan seperti penyakit Crohn dan kolitis ulserativa.
- Obstruksi usus kecil atau usus besar.
Baca Juga: Apakah Boleh Kentut di Pesawat? Begini Jawabannya
- Infeksi bakteri atau pertumbuhan berlebih.
Jika kentut terus berbau busuk dalam waktu yang lama, segera kunjungi dokter.
Tujuannya tentu untuk memastikan penyebabnya.
Sembelit atau susah buang air besar menunjukkan adanya penumpukan kotoran di usus besar Anda.
Kalau mengalami sembelit, bakteri bisa berkembang di usus.
Akhirnya orang yang menderita penyakit ini akan merasa sakit perut.
Plus kentutnya berbau tak sedap.
Bau kentut ini bisa menjadi pertanda bahwa pencernaan Anda sedang tidak dalam kondisi yang baik.
Untuk mengatasinya, Anda bisa mengonsumsi obat pencahar.
Tidak hanya itu, Sase Lovers bisa makan makanan tinggi serat, dan mengonsumsi air putih.
Kentut bau bisa disebabkan dari makanan yang Anda konsumsi.
Sebab, pencernaan terkadang menghasilkan hidrogen sulfida yang dapat menambahkan bau busuk ke dalam kentut Anda.
"Seperti yang sering dikatakan orang, apa yang masuk akan keluar," tutur Dr. Lee.
"Itu cara yang baik untuk memikirkan apa yang ada di balik kentut bau busuk," tambah dia.
Beberapa makanan yang menimbulkan efek kentut bau, di antaranya alkohol seperti bir dan anggur, telur, bawang-bawangan, biji-bijian, daging, dan produk susu.
Selain itu, makanan pedas juga bisa mengakibatkan kentut Anda lebih hangat dan berbau tidak sedap.
Nah itu dia penyebab dari kentut yang bau.
Sekarang Sase Lovers harus waspada ya.
Semoga sehat selalu.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Kentut Selalu Berbau Busuk? Bisa Jadi Anda Mengidap Penyakit Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR