Trace outline pakaian di atas kertas sebelum kita mencucinya.
Ini akan membantu kita mengetahui apakah ia akan menyusut atau tidak.
Jika menyusut, Anda dapat menggunakan panduan untuk membantu membentuknya kembali ke dimensi aslinya dengan mengikuti langkah-langkah di atas.
Menurut Gagliardi, wol rajut yang tidak felted permanen dapat diregangkan dengan menarik kain secara lembut saat masih basah.
Namun, ia mencatat bahwa kita harus selalu mencegah terjadinya felting sejak awal dengan mengikuti instruksi perawatan.
“Jika tertulis hanya dry clean, berarti hanya itu yang bisa kita lakukan. Jika hardwashing diperbolehkan, sweater harus dicuci dan dikeringkan dengan air bersuhu hangat yang sama,” ujarnya.
Selain itu, agitasi harus dijaga seminimal mungkin.
“Alih-alih memeras sweater, larutan pembersih harus diperas dengan lembut dari kain. Air panas, agitasi, memutar, dan meremas semuanya berkontribusi pada felting, jadi harus dihindari,” kata dia.
Menurut Gagliardi, poliester dan bahan sintetis lainnya tidak rentan terhadap penyusutan.
Faktanya, beberapa wol yang dapat dicuci dengan mesin sebenarnya adalah campuran yang menggunakan sebagian kecil poliester atau akrilik untuk menstabilkan wol dan mencegah penyusutan, kata Gagliardi.
Nah sekarang sudah tahu kan cara mengatasi pakaian menysuut setelah dicuci.
Jaid jangan panik dulu.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Begini Cara Mengembalikan Pakaian yang Menyusut Setelah Dicuci
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR