Sajian Sedap
Keripik Pisang Goreng Tepung
SajianSedap.com - Camilan ini menjadi andalan untuk menemani nonton bola.
Sase Lovers bikin keripik pisang goreng tepung berikut ini, yuk.
Jangan takut gagal, pasti hasilnya renyah kalau ikuti resep ala Sajian Sedap berikut ini.
Syaratnya, Anda harus menggunakan pisang kepok yang masih mentah.
Mau langsung membuatnya?
Cek resepnya berikut ini, ya.
Baca Juga: Nonton Bola Jadi Makin Seru Karena Ada Keripik Pangsit Pedas Daun Jeruk di Atas Meja, Ini Cara Membuatnya
Resep Keripik Pisang Goreng Tepung
Waktu: 45 Menit
Sajian: 450 Gram
Bahan Pisang:
- 1 sisir pisang kepok mentah
- 500 ml minyak goreng untuk menggoreng
Bahan Larutan Tepung:
- 100 gram tepung beras
- 25 gram maizena
- 25 gram gula tepung
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh baking powder
- 150 ml air
Bahan Gula Karamel:
150 gram gula pasir
Baca Juga: Sayang Kalau Dibuang, Minyak Goreng Bekas Bisa Bening dengan Kulit Pisang, Ini Caranya
- Iris tipis pisang kepok. Cuci bersih tiga kali dengan air yang diganti- ganti sampai keset dan getahnya hilang. Tiriskan.
- Campur tepung beras, maizena, gula tepung, garam, baking powder, dan air. Aduk rata. Celupkan satu persatu pisang dalam larutan tepung.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang dan kering. Angkat dan tiriskan.
- Karamel, panaskan gula hingga menjadi karamel. Coret-coret dengan garpu atau sendok kayu keatas pisang. Biarkan kering. Kemas dalam plastik.
Selamat mencoba di rumah.
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR