Sejauh komposisi tepat dan cara pembuatan (yang sebenarnya cukup mirip dengan pembuatan cake yang dioven) diikuti dengan benar, kue akan berhasil kita buat.
Pemilihan bahan, termasuk komposisi atau cara membuatnya, bisa Anda teliti di dalam resep.
Ikuti resep dengan baik agar hasil kue baik.
Panasnya Kukusan
Tetapi ada satu hal yang perlu Anda ingat, panasnya kukusan bisa berpengaruh pada hasil kue.
- Besarnya Api
Ada kue yang harus dikukus dengan api kecil.
Misalnya, sarikaya. Api yang besar membuat hasil kue jadi keriput.
Namun, untuk kue mangkok dan bolu kuku, api harus besar.
Jumlah uap juga harus banyak supaya kue bisa mekar sempurna.
Itu sebabnya di dalam kukusan disarankan tidak diisi banyak kue supaya lubang yang tertutup kue tidak banyak.
(Baca juga: Sudah Tahu Belum? Ternyata Minum Air Sebelum Tidur Bisa Jadi Berbahaya, Lo!)
KOMENTAR