SajianSedap.grid.id – Punya madu tersimpan di rumah?
Kini saatnya Anda memanfaatkan madu tersebut.
Eits, tapi bukan untuk dimakan, melainkan untuk merawat diri, lo.
Ya, beberapa orang percaya kalau madu adalah superfood yang baik untuk kesehatan tubuh, terutama bagi hubungan pria dan wanita.
Penasaran?
Simak aneka manfaat madu di bawah ini,
Madu Untuk Meningkatkan Kesuburan
Anda yang sedang dalam program hamil disarankan untuk menambahkan madu dalam makanan sehari-hari .
Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2010 mencatat bahwa madu yang diambil langsung dari sarang lebah bisa meningkatkan kualitas sperma pada pria dan kesuburan pada wanita.
Terlebih jika dikonsumsi sebelum berhubungan intim, hasilnya akan lebih terlihat.
Kandungan madu lain yang bisa berpengaruh pada kesuburan adalah mineral dan asam amino.
Keduanya dapat memberikan rangsangan dan energi untuk ovarium.
Dengan begitu, indung telur akan lebih siap dibuahi.
Rangsangan ini juga akan berpengaruh pada pasangan sehingga sperma pasangan bisa berenang lebih cepat menuju indung telur.
(Baca juga: Mudahnya Membuat Oreo Cheese Cake Kukus Untuk Kue Lembut di Sore Hari)
(Baca juga: Percaya Deh! 5 Resep Serba Pindang ini Pasti Enak Siapa Pun yang Membuatnya )
Madu Untuk Meningkatkan Metabolisme
Daripada menggunakan gula untuk pemanis minuman, lebih baik ganti dengan madu mulai dari sekarang!
Madu asli mengandung vitamin, mineral, asam amino, dan antioksidan yang berguna untuk peningkatan metabolisme tubuh.
Metabolisme kemudian berubah menjadi energi yang dibutuhkan tubuh untuk menjalani semua kegiatan kita.
Selain itu metabolisme juga penting untuk membakar kalori dan mengurangi berat badan.
Banyak ahli juga menyarankan agar madu dicampur dengan jahe dalam teh.
Alasannya karena jahe juga bisa meningkatkan metabolisme.
Nah, jika keduanya dikonsumsi secara bersamaan, maka kita akan mendapatkan sumber ekstra untuk membakar kalori.
Minuman ini direkomendasikan untuk dikonsumsi setiap 20 menit sebelum makan.
Gunanya adalah untuk menyeimbangkan gula dan membantu sistem pencernaan agar bekerja secara optimal.
Mau dicampur dengan minuman atau dimakan begitu saja, khasiat madu tidak akan berubah.
Untuk itu, jangan lupa untuk selalu sediakan madu di rumah.
Jangan lupa juga untuk memastikan madu yang Anda punya asli dan belum ditambahkan pemanis buatan.
Dengan begitu, khasiat madu pun akan lebih terasa.
Ingat, konsumsi madu sebelum berhubungan intim dan rasakan khasiatnya.(MA)
Sumber dok. Berbagai sumber
(Baca juga: Kesal Karena Kerak Hitam Pada Pantat Wajan? Hilangkan dengan Cara Mudah dan Praktis Ini)
(Baca juga: Antigagal, Ikuti 5 Tips Sukses Membuat Klapertart Seenak yang Dijual Di Pasaran)
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | Sajian Sedap |
KOMENTAR