Sajiansedap.com - Resep Selada Saus Kacang Asam Manis yang enak ini bisa jadi sarapan praktisdan juga sehat.
Tak cuma enak, Selada Saus Kacang Asam Manis juga rendah kalori.
Simak langsung resep Selada Saus Kacang Asam Manis dari langkah-langkah berikut ini.
Baca Juga : Sup Selada Air Ceker Ayam, Hangat, Lezat dan Pastinya Bernutrisi
Waktu: 30 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
120 gram selada, disobek-sobek
60 gram toge, dibersihkan
60 gram kol, diiris-iris
60 gram wortel, dipotong korek api
2 buah ketimun, dikupas, dibuang biji, dipotong-potong
2 buah jagung manis, direbus, dipipil
2 buah apel malang, dipotong-potong, diberi 1 sendok makan air jeruk nipis
1 buah nanas kecil, dipotong-potong
2 buah tomat, dipotong-potong
Bahan Saus:
150 gram kacang tanah
2 siung bawang putih, dihaluskan
2 buah cabai keriting
75 gram saus tomat
25 gram saus sambal Bangkok
300 ml air
1 1/2 sendok teh cuka
1 sendok teh garam
35 gram gula pasir
Pelengkap:
150 gram keripik kentang (misal, chitato tanpa rasa)
Cara Membuat Selada Saus kacang Asam Manis:
1. Rendam toge, kol, dan wortel dalam 1.000 ml air, 1 sendok teh garam, 1 sendok makan gula pasir, dan 2 sendok teh cuka. Diamkan 30 menit dalam lemari es. Tiriskan.
2. Saus, haluskan kacang tanah, bawang putih, dan cabai merah keriting. Tambahkan saus tomat, saus sambal Bangkok, dan air. Masak sambil diaduk hingga harum. Tambahkan garam, gula pasir, dan cuka. Aduk rata.
KOMENTAR