Untuk mengatasinya, geser kulkas dengan hati-hati dan bersihkan kumparan menggunakan penyedot debu.
Berhati-hatilah agar tidak menekuk atau merusak kumparan.
3. Karet pintu kulkas kotor atau rusak
Seiring waktu, karet pintu kulkas bisa menjadi kotor karena terkena remah-remah makanan atau sidik jari kita.
Hal itu membuat pintu kulkas tidak dapat tertutup dengan sempurna.
Kita bisa membersihkannya dengan spons dan air sabun hangat.
Jangan lupa bersihkan pula bagian-bagian kulkas yang bersentuhan dengan karet pintu tersebut.
Hindari penggunaan pembersih abrasif, sikat, sabut gosok, cairan yang mudah terbakar, atau semprotan pembersih jendela.
Jika sudah dibersihkan tapi pintu kulkas tetap tidak menutup dengan baik, mungkin saja karetnya rusak sehingga perlu diganti.
Kita bisa pergi ke toko elektronik, supermarket atau membelinya secara online.
KOMENTAR