Bahan Saus Putih:
2 sendok makan margarin
1 sendok makan tepung terigu protein sedang
400 ml susu cair
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
100 gram keju cheddar parut
Cara Membuat Lasagna Singkong:
1. Isi, tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan ayam giling. Aduk sampai berubah warna. Masukkan tomat. Aduk sampai layu. Masukkan saus tomat. Aduk rata. Bubuhi garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuangkan air. Aduk sampai kental. Masukkan oregano. Aduk sampai harum. Sisihkan.
2. Saus putih, panaskan margarin sampai meleleh. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai licin. Tuangkan susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai bergumpal. Bubuhi garam, merica bubuk, dan keju. Aduk rata. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Sisihkan
3. Tata singkong di dasar pinggan tahan panas. Tuangkan isi. Ratakan. Tuangkan saus putih. Ratakan. Tata singkong kembali. Lakukan sampai 3/4 tinggi pinggan. Taburkan keju.
4. Letakkan di dalam loyang yang sudah diberi air. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius selama 20 menit sampai matang.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Bakar, Kreasi Nasi Bakar Dengan Varian Isi yang Berbeda
Baca Juga: Resep Lomi Seafood Tiram Enak, Menu Sarapan Spesial Untuk Memulai Hari Ini
Baca Juga: Resep Nasi Tomat Ayam Katsu, Menu Sarapan Lezat Ala Restoran Jepang
Baca Juga: Resep Misoa Goreng Tahu Telur, Menu Sarapan Serba Mi yang Mantap Di Lidah
Baca Juga: Resep Ramen Carbonara, Menu Sarapan Serba Pasta Dengan Rasa yang Begitu Creamy
KOMENTAR