SBY Didiagnosa Terkena Kanker Prostat
Ossy Dermawan membenarkan kabar SBY yang harus menjalani perawatan di luar negeri.
"Adalah benar Bapak SBY dalam waktu dekat akan melakukan medical check-up dan treatment di luar negeri. Sesuai dengan diagnosa dari Tim Dokter, Bapak SBY mengalami kanker prostat (prostate cancer)," ujar Ossy, dalam keterangannya, Selasa (2/11/2021).
"Berdasarkan hasil pemeriksaan baik melalui metode MRI, biopsi, Positron Emission Tomography (PET) Specific Membrane Antigen (SMA) Scan dan pemeriksaan yang lain, kanker prostat yang diderita oleh Bapak SBY masih berada dalam tahapan (stadium) awal," imbuhnya.
Tim dokter lantas mengambil opsi terbuka untuk melakukan pengobatan dan penyembuhan terhadap ayah dari Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu.
Berdasarkan konsultasi yang mendalam dengan Tim Dokter Indonesia, termasuk para urolog senior, Ossy menyebut akhirnya diputuskan medical treatment dilakukan di sebuah rumah sakit di luar negeri yang memiliki pengalaman panjang dan teknologi yang maju untuk menangani kanker prostat.
"Komunikasi yang dilakukan antara Tim Dokter Indonesia dan Tim Dokter negara sahabat tersebut berlangsung dengan baik dan pihak luar negeri sepakat dan bersedia untuk menangani Bapak SBY," kata dia.
Source | : | tribunnews,kompas |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR