SajianSedap.com - Telur memang menjadi salah satu bahan makanan yang harus selalu tersedia di rumah.
Sebab anggota keluarga di rumah memang pada doyan makan telur.
Apalagi telur mudah diolah dan bisa diolah menjadi berbagai macam menu.
Maka itu, tiap belanja bahan makanan, kita harus selalu membeli telur.
Nah, kalau hari ini Anda habis beli telur, coba Anda rebus telur dulu selama 10 detik.
Dengan merebus telur selama 10 detik ternyata bisa datangkan hasil luar biasa ini.
Cara Bikin Telur Awet
Diketahui telur memiliki batas waktu tertentu untuk tetap baik dan bisa dikonsumsi.
Mengutip Healthline, di negara-negara tertentu seperti Amerika Serikat (AS), Jepang, Australia, Swedia dan Belanda perlu menyimpan telur dengan cara menaruhnya di kulkas.
Ini karena telur di negara-negara ini dicuci dan disanitasi, untuk mencegah kontaminasi Salmonella, bakteri yang sering menyebabkan keracunan makanan dari produk unggas.
Akibatnya, kutikula pelindung alami telur rusak, sehingga memudahkan bakteri untuk bergerak melalui cangkang dan mencemari telur.
Baca Juga: Ketika Musim Hujan Tiba, Saatnya Menghadirkan Resep Bakso Kuah Isi telur Puyuh Enak Ini
Telur segar dalam suhu ruangan hanya bertahan kurang dari 2 jam di AS, Jepang, Australia, Swedia atau Belanda. Namun, telur di negara lain bisa bertahan 1-3 minggu dalam suhu ruangan.
Hal ini belum tentu berlaku di negara lain, seperti di Indonesia. Kita masih bisa menyimpan telur dengan awet tanpa kulkas.
Berikut 5 cara menyimpan telur dengan awet tanpa kulkas.
1. Rebus telur 10 detik
Telur bisa lebih awet jika dicelupkan ke dalam air mendidih selama 10 detik.
Perlu diingat agar jangan merebus telur terlalu lama, karena akan membuat telur jadi matang.
Rebus setiap telur secara singkat, kemudian simpan tanpa perlu ditaruh di kulkas.
2. Lapisi dengan natrium silikat
Salah satu cara membuat telur lebih bertahan lama yaitu dengan membalut telur dengan natrium silikat.
Metode ini tidak memerlukan perawatan ekstra. Kita hanya perlu membalut terlur satu per satu.
Natrium silikat tidak berbahaya bagi kesehatan jika sejumlah kecil bahan masuk ke makanan saat memecahkan telur.
3. Larutan kapur
Melansir Modern Farmer, jurnal pertanian bulanan dari Rochester, New York Genesee Farmer edisi 1862, menulis mengenai metode pengawetan telur dengan larutan kapur.
Artikel itu mengatakan salah satu metode terbaik untuk mengawetkan telur mentah adalah dengan menyimpannya dalam larutan kapur, garam dan krim tartar, yang menurut penulis dapat mengawetkan telur hingga dua tahun.
Larutan kapur dan air, diklaim memiliki tingkat keberhasilan 100 persen setelah delapan bulan.
Sementara, artikel Genesee Farmer yang sama mengklaim metode ini dapat mengawetkan telur selama enam tahun atau lebih.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
4. Balik telur
Kita bisa menyimpan telur seperti biasa di karton telur dengan lebih awet.
Caranya, balikan posisi telur di karton tiga kali dalam seminggu. Metode ini ada kemungkinan gagal, terutama jika ada telur yang lupa dibalik.
Jika telur diletakan selama seminggu tanpa dibalik, mereka akan mulai membusuk setelah 25 hari atau lebih.
Sementara, metode membalikan telur dinilai mampu membuat seluruh bagian dalam cangkang tetap lembab.
Baca Juga: Resep Crepes Telur Kornet Keju, Menu Sarapan Fancy yang Cukup Menarik Perhatian
Namun kuncinya ada pada telur yang masih segar dan belum pernah didinginkan atau disimpan di ruangan ber-AC.
Telur berumur dua atau 3 hari cenderung memiliki cangkang kental yang benar-benar buram.
Peningkatan suhu 20 derajat secara drastis akan mempengaruhi kualitas pemeliharaan telur.
Di negara dengan iklim dingin seperti Inggris, New England atau Kanada, telur tidak akan bertahan lebih lama dari 25 hari.
Terakhir, jangan mencuci telur saat akan disimpan. Jika ada kotoran di telur, cukup dengan disikat atau dilap dengan kain kering.
Tambahkan Bahan Dapur Ini Saat Rebus Telur
Bagaimana caranya agar putih telur rebus tidak menempel pada cangkangnya?
Sebenarnya banyak cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi masalah tersebut.
Dilansir dari Reader’s Digest online, Senin (13/8) cara paling mudah yang bisa dilakukan adalah dengan menambahkan garam pada air yang digunakan untuk merebus telur.
Dengan menambahkan garam pada air yang digunakan untuk merebus telur, cangkang telur akan terkelupas sempurna.
Tampilan telur rebus pun bisa lebih mulus tanpa bopeng.
Caranya pun cukup mudah.
Pertama, siapkan air yang akan digunakan untuk merebus telur.
Pastikan air yang disiapkan sanggup menutupi telur kira-kira satu inci.
Lalu, tambahkan satu sendok teh garam pada air tersebut.
Setelah air yang akan digunakan untuk merebus siap, masukkan telur dan rebuslah pada suhu yang sedang.
Jika sudah matang, maka diamkan beberapa menit (10 sampai 12 menit).
Tiriskan dan kupaslah telur mulai dari ujung yang lebih lebar.
Dengan cara ini, semoga telur rebus Anda bisa jadi lebih mulus dan kandungan proteinnya tetap terjaga, ya!
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, 4 Cara Menyimpan Telur Lebih Awet Tanpa Menggunakan Kulkas
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR