Dilansir dari Express via Kompas.com, teh hitam disebut-sebut menjadi minuman yang dapat melindungi dari hipertensi dan penyakit jantung.
Maka dari itu, dengan rutin minum teh hitam ini dapat meningkatkan umur panjang kita.
Teh hitam berasal dari tanaman Camellia sinensis dan sering dicampur dengan tanaman lain untuk rasa yang berbeda, seperti Earl Grey, sarapan Inggris atau chai.
Minuman ini memiliki rasa lebih kuat dan mengandung lebih banyak kafein daripada teh lainnya, namun kadar kafeinnya masih lebih rendah jika dibandingkan dengan kopi.
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam American Journal of Clinical Nutrition, teh hitam merupakan pilihan yang baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi.
Sebuah studi melaporkan bahwa dengan mengonsumsi teh hitam hangat secara teratur bisa menurunkan hipertensi dengan cepat.
Dalam studi itu, para peserta meminum tiga cangkir teh hitam setiap hari, dan hasilnya terus dipantau secara harian selama enam bulan.
Hasilnya memuaskan berdasarkan tingkat tekanan darah dan detak jantung mereka.
Menurunkan kolesterol dan mencegah obesitas
Penelitian juga menemukan bahwa asupan teh hitam secara teratur dapat membantu mengurangi berbagai faktor risiko penyakit jantung, seperti kolesterol tinggi, peningkatan kadar trigliserida, dan obesitas.
KOMENTAR