Sajiansedap.com - Setiap orang ketika sedang lelah maka akan memilih alternatif agar bisa menghilangkan rasa lelah.
Metode pijat kaki kerap jadi pilihan untuk menghilangkan rasa lelah.
Memijat kaki seusai beraktivitas sangatlah bermanfaat.
Penat bisa hilang dan bisa kembali mendapatkan tenaga baru.
Usut punya usut, memijat kaki ternyata menyimpan bahaya yang tidak main-main loh.
Bahkan dokter spesialis bedah mengutarakan pendapatnya.
Bukan sehat malah bisa datangkan petaka mengerikan loh.
Berikut ini ulasan lengkapnya untuk anda.
Jangan sampai anda tidak membacanya ya!
Bahaya Pijat Kaki Terlalu Sering
Dokter spesialis bedah toraks dan kardiovaskular Rumah Sakit Pondok Indah, Achmad Faisal, melarang kaki yang bervarises untuk dipijat.
“Kalau sudah muncul varises, jangan dipijat. Mengantar gumpalan darah jadi emboli paru.
"Ini sebabkan serangan jantung,” tegasnya dalam diskusi media yang digelar RSPI, di Jakarta, Rabu (25/4/2018).
Varises menyebabkan permukaan kulit di kaki tampak kebiruan atau ungu.
Perubahan warna tersebut lantaran ada aliran vena yang tidak lancar sehingga gumpalan darah menempel pada dinding pembuluh darah vena.
Penyebab utamanya adalah katup pada vena yang mengalami kegagalan fungsi.
Darah yang mestinya balik ke jantung justru mengalami turbulensi sehingga membeku.
Nah, pemijatan malah meningkatkan risiko serangan jantung karena darah yang menggumpal di vena dalam akan terbawa sesuai alur peredaran darah kecil.
Untuk diketahui, darah dari vena yang minim oksigen dan kaya karbondioksida akan meninggalkan atrium (bilik) kanan jantung.
Lalu, diantarkan menuju serambi (ventrikel) kanan. Setelah itu, barulah darah bersih diedarkan ke pembuluh darah paru di jantung (arteri pulmonalis).
"Memijat bikin gumpalan darah di vena terlepas. Lalu ikut aliran darah kecil menuju kondisi emboli paru,” jelasnya.
Jika sudah demikian, pembuluh darah paru di jantung akan terhalang oleh gumpalan.
Akibatnya, seseorang bisa tiba-tiba sesak napas layaknya serangan jantung, kata Achmad.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Baca Juga: Resep Kue Kering Imlek Legendaris, Resep Nastar Gulung Keju Ini Tak Boleh Sampai Tak Dihadirkan
“Kasus ini risiko kematiannya hingga 80 persen,” tandasnya.
Kondisi tersebut harus lekas ditangani karena tergolong kasus gawat darurat.
Namun sayang, tingkat keberhasilan dari operasi juga hanya berkisar pada 20 persen.
Penanganan ini dipersulit oleh pembuluh darah paru yang punya banyak cabang.
“Pembuluh darah paru dibuka satu-satu untuk cari gumpalan di mana. Baru bisa dibuang,” ujar Achmad.
Oleh karena itu, dia benar-benar melarang pijat bagi pasien varises.
Pasien varises lebih dianjurkan untuk mengonsumsi makanan kaya vitamin E.
“Kandungan antioksidan bisa bantu meregenerasi vena yang yang melebar supaya kembali ke posisi semula,” pesannya.
Pijatan Kaki untuk Pasangan Agar Stamina di Ranjang Semakin Kuat
Siapa bilang untuk bisa kuat di ranjang harus minum obat kuat.
Kini Anda tak perlu lagi minum jamu herbal atau minum obat kuat untuk buat urusan ranjang semakin berkualitas.
Hanya lakukan beberapa pijatan, dijamin kegiatan bercinta dengan pasangan akan semakin luar biasa.
Bagaimana caranya? yakni dengan pijat refleksi.
Pijat refleksi digunakan untuk menjaga kesehatan, juga mengobati kasus tertentu.
Tapi pijat refleksi pun bisa untuk kebugaran dan keharmonisan rumah tangga.
Sebab ada cara pijat refleksi khusus untuk pasutri sebelum dan sesudah bercinta.
Caranya mudah dan gampang, bisa dilakukan oleh semua orang sehat.
Malah, untuk melakukan pijat refleksi sebelum bercinta ini cukup 10 menit saja.
Pijat refleksi kaki sebelum bercinta ini pun bisa untuk pria maupuin wanita.
Malah boleh juga dilakukan usai bercinta.
Untuk lebih jelasnya, berikut tahapannya dan caranya.
Lakukan 10 menit bergantian dengan pasangan, sebelum atau sesudah berhubungan suami istri:
1. Rilekskan kaki pasangan Anda, satu per satu, dengan menekan, meremas, menampar lembut, menguleni dengan lembut, apa pun yang terasa nyaman bagi mereka.
Akhiri dengan menekan dan menahan ibu jari Anda pada titik-titik ulu hati di masing-masing kaki selama 5 hingga 10 detik.
2. Di bagian bawah setiap kaki, "gerakkan" ibu jari Anda ke atas dari pangkal tumit ke setiap jari kaki, menggunakan gerakan kecil (bayangkan ibu jari Anda adalah ulat yang bergerak naik ke atas kaki Anda), lalu tekan ke titik-titik ini dengan tepi luar ibu jari Anda, atau ujung jari telunjuk Anda.
3. Lakukan teknik relaksasi sekali lagi, dan akhiri dengan menekan ibu jari lagi pada titik ulu hati di kedua kaki.
Akhiri dengan "sapuan angin", gerakkan ujung jari Anda dengan ringan ke bagian atas, bawah, dan sisi masing-masing kaki dengan gerakan halus, hampir tidak menyentuh kulit.
Ulangi beberapa kali. Ini sangat menenangkan saraf.
Berbagi pengalaman pijat refleksi meningkatkan keintiman dan mempersiapkan Anda berdua untuk berhubungan suami istri bercinta yang menggembirakan.
Nah, semoga informasi ini bermanfaat ya Sase Lovers!
Cobalah dengan pasangan Anda agar urusan ranjang semakin berkualitas.
Artikel telah ditayangkan di intisari dengan judul, Jangan Sekali-kali Pijat Kaki dalam Kondisi Seperti Ini, Bisa Serangan Jantung
Source | : | intisari |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR