Untuk membilas, gunakan kain pel yang dibasahi dengan air bersih.
Menurut Aslett, kain pel harus sering dibilas dan jangan sampai air bilasan terlalu kotor.
Bersihkan Lantai Dapur dengan Kulit Jeruk
Jeruk merupakan salah satu buah yang paling populer di dunia.
Selain karena rasanya yang enak dan segar, jeruk juga mengandung banyak nutrisi baik.
Mulai dari, vitamin C, kalsium, serat, karbohidrat, dan antioksidan, semuanya ada di dalam jeruk.
Khasiat jeruk untuk kesehatan juga tak perlu diragukan lagi.
Dengan mengonsumsi jeruk, daya tahan tubuh bisa meningkat, kesehatan kulit terjaga, kolesterol menurun, pencernaan menjadi lancar, bahkan tulang dan gigi juga menjadi kuat.
Namun, tak hanya buahnya, kulit jeruk yang biasanya langsung dibuang ini ternyata juga memiliki manfaat lo.
Melansir dari Pink Villa, salah satu manfaat kulit jeruk adalah untuk membersihkan lantai yang kotor dan lengket.
Akan tetapi, untuk mendapatkan manfaat ini, Anda juga membutuhkan cuka putih, ya.
Yuk, simak bahan-bahan dan cara penggunaannya!
Bahan-bahan:
- Segenggam kulit jeruk
- ¼ cangkir cuka putih
Cara menggunakan:
1. Campurkan kulit jeruk dan cuka putih dalam wadah.
2. Biarkan keduanya tercampur hingga dua minggu.
3. Apabila sudah dua minggu, gabungkan campuran tersebut dengan air secukupnya.
4. Voila! Kini, Anda bisa langsung menggunakannya untuk mengharumkan dan membersihkan lantai dapur.
Nah, itu dia cara membersihkan lantai dapur dengan kulit jeruk. Selamat mencoba, ya!
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Cara Mengepel Lantai agar Tidak Bau Amis
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR