SajianSedap.com - Resep Cah Udang Baby Kailan yang sedap dan praktis ini bisa bikin keluarga jadi doyan makan sayur.
Cita rasa nikmat dari Resep Cah Udang Baby Kailan ini karena kita gunakan udang yang gurih sebagai bahan pelengkapnya.
Apalagi Resep Cah Udang Baby Kailan yang enak dan sehat ini bisa kita buat dalam 20 menit, sehingga cocok disajikan sebagai pelengkap makan malam.
Baca Juga: Resep Kailan Masak Daun Kari Enak Ini Rasanya Tidak Perlu Ditanya Lagi!
Waktu: 20 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
200 gram baby kailan, potong 2 bagian
100 gram udang, kupas, sisakan ekor, kerat punggung
1/2 buah bawang bombay, potong kotak
3 siung bawang putih, cincang halus
1/2 buah paprika merah, potong kotak
1 sendok makan saus tiram
1/2 sendok teh kecap ikan
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
150 ml air
1 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Cara Membuat Cah Udang Baby Kailan:
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Tambahkan paprika merah. Aduk sampai layu.
2. Masukkan baby kailan. Aduk sampai layu. Tambahkan saus tiram, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan air. Masak sampai matang.
Baca Juga: Resep Kailan Tumis Aroma Wijen, Menu Rumahan Lezat Dan Juga Sehat
Baca Juga: Resep Kailan Tumis Ayam Giling Enak Dan Praktis Untuk Lengkapi Santap Malam Nanti
KOMENTAR