SajianSedap.com - Jepang memang dikenal jadi salah satu Negara dengan penduduk tua terbanyak di dunia.
Itu juga karena Jepang memiliki angka harapan hidup yang tinggi.
Rata-rata angka harapan hidup penduduk di Jepang adalah 83,89 tahun - 100 tahun.
Bahkan, wanita tertua di dunia saat ini berasal dari Jepang dan sudah berusia 119 tahun.
Lucunya, si wanita ternyata bisa tetap sehat walau suka banget minum soda, lo.
Nah, ternyata pola makan dan makanan murah ini jadi rahasia sehat dan bugarnya.
Kisah Kane Tanaka
Salah satu penduduk asal Negeri Sakura, Kane Tanaka, bahkan ditetapkan sebagai orang tertua di dunia.
Ia berusia 119 tahun saat ini. Apa rahasianya?
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Perjalanan hidup Kane Tanaka diceritakan oleh cicitnya melalui unggahan di Twitter, Junko Tanaka.
"Pencapaian luar biasa. (Kane Tanaka) mencapai usia 119 tahun," demikian bunyi tweet Junko.
"Saya harap Anda akan terus menjalani hidup dengan ceria." Seperti dilaporkan Japan Times, wanita ini sudah melalui banyak peristiwa bersejarah.
Tanaka selamat dari dua Perang Dunia, dan flu Spanyol 1918, serta merasakan sebanyak 49 Olimpiade Musim Dingin dan Musim Panas.
Ia lahir setahun sebelum perang antara Rusia dan Jepang pecah.
Tanaka, anak ketujuh dari sembilan bersaudara, menikah saat berusia 19 tahun.
Ia menghidupi keluarganya dengan menjalankan toko mie ketika suami dan putra sulungnya pergi berperang dalam perang kedua antara China dan Jepang yang dimulai pada tahun 1937.
Salah satu warganet Steve Campion bahkan menuliskan fakta menarik mengenai Tanaka melalui akun Twitter miliknya, @scampion.
"Hanya ada satu orang di antara kita yang lahir sebelum ada pesawat terbang," tulis @scampion.
"Kane Tanaka berusia 119 hari ini. Dia adalah orang tertua yang masih hidup dan manusia tertua ketiga yang pernah ada. #HappyBirthday..."
Sebagaimana dilaporkan USA Today, Tanaka sudah menjadi saksi atas lima pemerintahan kekaisaran Jepang dan dua Perang Dunia.
Dia lahir di tahun yang sama ketika Wright bersaudara melakukan penerbangan pertama mereka, dan enam bulan sebelum novelis Inggris, George Orwell lahir.
Beberapa media di Jepang menyebutkan, Tanaka merayakan Tahun Baru dan ulang tahunnya pada Minggu kemarin di sebuah panti jompo di Fukuoka, Jepang.
Dia berharap agar bisa hidup sampai 120 tahun.
Supercentenarian (orang berumur panjang di atas 100 tahun) asal Perancis, Jeanne Calment tercatat sebagai orang tertua yang pernah hidup sepanjang sejarah.
Calment diketahui hidup hingga usia 122 tahun, sebelum akhirnya meninggal pada 1997.
Kane Tanaka lahir pada 2 Februari 1903, bersamaan dengan diadakannya ajang balapan Tour de France perdana.
Tanggal kelahirannya juga bertepatan dengan produksi Ford Model A, mobil pertama yang diciptakan Ford Motor Company.
Baca Juga: Resep Sop Brokoli Sosis, Salah Satu Menu Berkuah Sehat Untuk Makan Malam yang Paling Menggiurkan
Kira-kira, apa rahasia umur panjang Kane Tanaka?
Berikut fakta-fakta mengenai gaya hidupnya, seperti dikutip Timesnownews.com.
1. Dia berusaha menjaga pikirannya tetap aktif, dan pada hari biasa dia bangun pukul enam pagi.
2. Dia menyukai teka-teki angka dan sibuk belajar matematika. Ini adalah rutinitasnya di sore hari.
3. Tanaka aktif terlibat menjalankan toko kelontong keluarganya hingga usia 103 tahun.
Bahkan, Kane Tanaka pernah bersiap untuk membawa obor Olimpiade menjelang Olimpiade Musim Panas Tokyo 2020 yang ditunda.
4. Tanaka masih menyukai minuman bersoda.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Cucu perempuannya mengatakan, cokelat dan minuman berkarbonasi adalah makanan "cheating" bagi Tanaka.
5. Tanaka mengaku bahwa keluarganya, imannya kepada Tuhan, tidur nyenyak, selalu positif dan penuh harapan.
Dia juga mengonsumsi makanan enak, dan berlatih matematika untuk membantunya hidup lama.
6. Salah satu hiburan favoritnya adalah permainan othello, dia juga ahli dalam permainan papan klasik, seperti dilaporkan Guinness Book of World Records.
7. Kane Tanaka tinggal di panti jompo dan terakhir kali bertemu cicit perempuannya pada bulan Desember.
8. Kane Tanaka adalah orang asli Jepang yang menjadi warga dari negara dengan tingkat harapan hidup tertinggi di dunia (84,2 tahun menurut WHO).
Rasa kebersamaan, inklusi dan kepedulian terhadap orang tua dalam keluarga dan masyarakat Jepang membuat tingkat stres mereka tetap rendah.
9. Tanaka dan kebanyakan orang Jepang tidak pernah makan sampai kenyang, tetapi mempraktikkan "Hara Hachi Bu" yang artinya makan sampai kita merasa kenyang sekitar 80 persen.
10. Makanan Jepang terdiri dari makanan fermentasi, akar-akaran, sayuran hijau dan ikan.
Hal ini menyebabkan orang Jepang memiliki asupan tinggi lemak omega-3 yang dikenal dapat melindungi dari penyakit jantung
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "10 Rahasia Umur Panjang dari Wanita Tertua di Dunia Berusia 119 Tahun"
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR