Sajiansedap.com - Ketika mendengar kanker payudara tentu jadi hal yang menakutkan.
Kanker sendiri adalah penyakit yang bisa membuat kita harus bolak balik rumah sakit.
Bahkan bisa merenggut nyawa kita jika sudah waktunya.
Kanker payudara adalah penyakit yang paling banyak diderita kaum wanita.
Mengingat kanker payudara masih menjadi momok di Indonesia, tak ada salahnya kaum Hawa mulai mencegah kanker payudara.
Salah satu caranya dengan menurunkan faktor risiko dan rajin melakukan deteksi dini penyakit ini.
Hal ini diharapkan bisa menekan jalur pesebaran kanker lebih banyak.
Usut punya usut, makanan sejuta umat ini bisa bantu diri terhindar dari kanker payudara loh.
Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Penyebab Kanker Payudara
Melansir Healthline, diet atau pengaturan pola makan dapat membantu mengurangi risiko Anda mengidap kanker payudara.
Salah satunya dengan rajin mengonsumsi asupan yang kaya serat, omega 3, lemak baik, dan antioksidan.
Antioksidan dapat membantu untuk melindungi sel tubuh Anda dari radikal bebas.
Radikal bebas adalah molekul yang dilepaskan oleh racun, seperti asap tembakau, polusi, dll.
Zat tersebut tidak hanya dikaitkan dengan kanker, tetapi juga dapat berkontribusi pada penuaan dini dan penyakit jantung.
Dilaporkan bahwa 1 dari 8 wanita di dunia beresiko terkena kanker payudara selama hidupnya.
Itu sebabnya, American Cancer Society merekomendasikan wanita melakukan tes mammogram setiap tahun dimulai pada usia 45.
Selain itu, pola hidup sehat yang dimulai dari pola makan sehat juga harus dijalani.
Makanan Aman Untuk Dikonsumsi
Nah, untuk wanita, kebiasaan mengonsumsi makanan berlemak bisa memperbesar kemungkinan terjadinya kanker payudara.
Soalnya, penelitian membuktikan kalau lemak dengan jenis lemak tak jenuh atau trans fat menjadi penyebab kanker payudara nomor satu, lo.
Semua pasti memang tahu kalau konsumsi lemak berlebihan sangat tidak baik bagi tubuh.
Tapi, seberapa banyak yang sadar kalau lemak sebegitu erat kaitannya dengan kanker payudara.
Lemak jenuh ini bisa ditemukan pada makanan yang digoreng, terutama pada restoran fast food.
Jangan lupa juga, minyak yang digunakan berulang kali juga bisa berubah menjadi lemak jenuh, lo.
Jadi, coba deh, perhatikan seberapa sering Anda makan pecel lele atau pecel ayam yang digoreng dalam minyak yang bahkan sudah menghitam?
Hindari juga konsumsi biskuit yang menggunakan mentega, donat, hingga kue kering rumahan.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Manfaat Makan Tempe untuk Payudara
Kanker payudara merupakan jenis kanker yang paling banyak diderita perempuan.
Melansir laman resmi Kementerian Kesehatan, angka kejadian penyakit kanker di Indonesia pada 2018 lalu sebesar 136.2 per 100.000 penduduk.
Jenis kanker paling banyak diderita wanita adalah kanker payudara.
Mengingat kanker payudara masih menjadi momok di Indonesia, tak ada salahnya kaum Hawa mulai mencegah kanker payudara.
Melansir Healthline, diet atau pengaturan pola makan dapat membantu mengurangi risiko Anda mengidap kanker payudara.
Salah satunya dengan rajin mengonsumsi asupan yang kaya serat, omega 3, lemak baik, dan antioksidan.
Melansir berbagai sumber, ternyata tempe bisa jadi makanan pencegah kanker payudara, lo.
Penyebabnya karena bahan utama pembuatan tempe yaitu kedelai.
Kedelai merupakan sumber makanan sehat yang dapat membantu mengurangi risiko kanker payudara.
Produk nabati ini kaya protein, lemak sehat, vitamin, dan mineral, tetapi rendah karbohidrat.
Kedelai juga kaya akan antioksidan jenis isoflavon.
Kandungan isoflavon yang mirip estrogen membuat beberapa orang meragukan kemampuan kedelai dalam menurunkan risiko kanker payudara.
Namun, studi pada 2016 memastikan estrogen tidak sama dengan isoflavon.
Baca Juga: Menu Lebaran Praktis Untuk Menyantap Ketupat, Resep Kering Tempe Tahu Ini Pilihannya!
Beberapa bahan makanan berbasis kedelai antara lain:
- Tahu
- Tempe
- Edamame
- Susu kedelai
Nah, untuk memaksimalkan kandungan dalam tempe, ada baiknya kita mengonsumsi tempe rebus yang lebih sehat.
Pasalnya, ketimbang digoreng, kandungan dalam tempe rebus jauh lebih sehat dan lebih aman kandunganya, lo.
Baca Juga: Resep Sop Buntut Enak, Untuk Menu Lebaran Spesial Saat Kumpul Bersama Keluarga
Artikel telah ditayangkan di intisari dengan judul, Jangan Sampai Berlarut-larut! Ternyata Makanan Sejuta Umat Ini Bisa Jadi Penyebab Utama Kanker Payudara
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | intisari |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR