Dengan sifat disinfektan alami, minyak kayu putih berfungsi dengan baik sebagai pembersih yang ramah lingkungan.
Minyak kayu putih juga merupakan pembersih antibakteri alami.
Selain bisa membuat mengkilap, bonus minyak kayu putih lain bisa membuat ruangan berbau segar.
Caranya cukup dengan dengan menyemprot kloset atau wc kotor dan berkerak dengan minyak kayu putih.
Anda akan mendapatkan hasil yang berkilau dan bersih serta bebas kuman.
Ini sangat dianjurkan, karena kloset adalah benda yang sering digunakan setiap hari.
Jadi Anda tak perlu lagi bergantung dengan pembersih mahal ataupun yang saat ini viral dan diklaim ampuh merontokkan kerak dan kotoran.
Manfaat Minyak Kayu Putih untuk Kebutuhan Rumah Tangga Lainnya
1. Segarkan kasur
Segarkan kasur, pelindung kasur, dan bantal dengan semprotan air dan minyak kayu putih.
Caranya, campurkan minyak kayu putih dan air dengan rasio empat banding satu, lallu semprotkan pada permukaan yang ingin kamu segarkan.
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR