Sajiansedap.com - Apakah anda sudah tahu cara membedakan madu asli dan palsu?
Jika belum, anda harus tahu cara membedakan madu asli dan palsu.
Cara membedakan madu asli dan palsu ternyata sangat mudah dilakukan kok.
Madu diketahui punya rasa manis alami yang menyehatkan.
Bahkan madu bisa jadi obat alami penyakit loh.
Madu dikenal akan manfaatnya bagi kesehatan tubuh karena mengandung banyak nutrisi penting.
Misalnya kandungan antioksidan yang berupa polifenol dan flavanoid yang dapat mengatasi peradangan.
Berikut ini beberapa cara untuk kita bisa membedakan madu asli dan palsu.
Jangan sampai anda tidak tahu!
Di pasaran, biasanya terdapat dua jenis madu palsu, yaitu madu asli dicampurkan dengan madu palsu namun takaran madu yang asli sangat rendah.
Lalu ada juga madu palsu yang terbuat dari gula, fruktosa, glukosa, pemanis atau sirup yang diberi pewarna coklat keemasan.
Baca Juga: Biang Keladi, An Indonesian Restaurant with Warteg Vibe Located at Pacific Place
Ini tentu bisa menipu mata karena tampak dari luar konsistensi dan warnanya mirip seperti madu asli.
Padahal madu tersebut jelas tidak mengandung manfaat yang murni, melainkan hanya sebagai pemanis belaka.
Perbedaan antara madu asli dan palsu dapat dengan mudah terlihat ketika dites melalui beberapa metode.
Seperti dilansir Healthline via Kompas.com, berikut tiga cara jitu untuk membedakan madu asli dan palsu.
Tes ini cukup subjektif karena dinilai berdasarkan pada apa yang kita rasakan setelah mengoleskan madu ke jari-jari.
Caranya adalah dengan mengoleskan madu, kemudian digosokkan antara jari telunjuk dan jempol.
Ketika madu tersebut terlihat menyerap ke kulit dan membuat kulit terasa tidak lengket, maka madu tersebut adalah asli.
Namun saat madu digosok dan sensasinya sangat lengket ketika disentuh. Kemungkinan itu adalah madu palsu.
Coba ambil satu lembar keras putih atau tisu dan letakkan masing-masing satu tetes sampel madu ke atas dua lembar kertas tersebut.
Baca Juga: Resep Tumis Buncis dan Keputren, Menu Sederhana Namun Rasanya Begitu Istimewa
Pada madu asli yang kadar airnya sangat sedikit, maka madu tersebut tidak akan membasahi kertasnya.
Sementara pada madu palsu, biasanya akan meleleh akibat perubahan suhu yang membuatnya mudah mencair dan membasahi kertas atau tisu tersebut.
Ini merupakan metode paling simpel untuk membedakan madu asli dan palsu.
Diketahui, madu asli tidak mudah tercampur dengan air.
Oleh karena itu, ketika dituangkan satu atau dua tetes ke dalam segelas air, maka konsistensinnya tetap bertahan dan mengendap di dasar gelas.
Sedangkan madu palsu yang terbuat dari gula, konsistensinya mudah memudar bila terkena air bahkan tanpa diaduk.
Baca Juga: Semenjak Tetangga Rajin Cat Pintu Rumah, Tiap Hari Jadi Makan Enak Terus, Ternyata ini Alasannya
Artikel telah ditayangkan di gridhype dengan judul, Aneka Tips Harian, Madu Asli dan Palsu Bisa Dibedakan dengan Cara Dioles ke Jari, Begini Ciri-cirinya
Source | : | Gridhype |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR