Sajiansedap.com - Ketika menyebut daun kemangi tentu tidak asing bagi anda.
Daun murah meriah ini memang dikenal kaya akan manfaat baik untuk kesehatan.
Salah satunya adalah masalah kewanitaan.
Jika sudah menyangkut organ intim tentu jadi momok menakutkan kaum wanita.
Tapi tenang saja, ada kok solusi murah meriah mengatasinya.
Jawabannya ada di daun kemangi.
Tinggal makan saja daun kemangi mentah secara rutin dan lihat hasil nyatanya dalam hitungan minggu.
Tidak percaya?
Yuk simak artikel berikut ini.
Manfaat Makan Daun Kemangi
Seperti dilansir tribuncirebon.com dari manfaatnya sehat.com, daun kemangi mengandung banyak manfaat yang baik untuk tubuh manusia.
Baca Juga: Biang Keladi, An Indonesian Restaurant with Warteg Vibe Located at Pacific Place
1. Mengobati Keputihan
Tanaman daun kemangi ternyata adalah solusi problem kesehatan kewanitaan.
Di dalam kandungan daun kemangi terdapat kandungan antibiotik alami yang mampu membunuh kuman penyebab keputihan.
Cara memakainya adalah dengan memakan daun kemangi mentah-mentah bersama nasi.
Selain dapat menghindari keputihan, daun kemangi juga mampu menjaga aroma alat reproduksi agar tetap sedap.
Dengan begitu, anda akan merasa percaya diri saat berdekatan dengan suami.
2. Melawan Menopouse Dini
Dibalik aromanya yang khas, daun kemangi merupakan tanaman herbal yang dapat dijadikan sebagai obat penunda menopouse.
Daun kemangi merupakan daun yang mengandung zat triptofan yang mampu menghambat datangnya menopouse.
Karena itulah, jika anda ingin agar lebih lambat mengalami menopouse konsumsilah dan kemangi setiap hari.
Selain itu, zat triptofan dalam daun kemangi juga mampu menghambat terbentuknya keriput pada kulit dan juga mengangkat sel kulit mati.
Dengan begitu, anda akan menjadi lebih cantik dan sehat.
3. Mengobati Batuk dan Pilek
Khasiat daun kemangi yang berikutnya adalah sebagai pencegah batuk pilek.
Daun yang kerap dijadikan lalapan ini mengandung zat yang mampu menjauhkan bakteri penyebab batuk dan pilek.
Manfaat tersebut dapat anda dapatkan dengan meminum wedang kemangi saat hangat ketika musim dingin.
4. Menjaga Kesehatan Jantung
Kegunaan dari tanaman ini yang keenam adalah sebagai obat penjaga kesehatan jantung.
Hal tersebut dikarenakan daun kemangi mengandung betakaroten dan magnesium yang sangat tinggi.
Tak heran jika dengan mengkonsumsi daun kemangi, jantung anda akan tetap terjaga kesehatannya.
Anda dapat mengonsumsi daun kemangi dalam bentuk daun asli atau sebagai minuman hangat.
5. Menjaga Kesehatan Mata
Manfaat daun kemangi yang pertama adalah sebagai obat penjaga kesehatan mata.
Banyak yang belum tahun bahwa daun kemangi mengandung vitamin A yang mampu menjaga kesehatan mata.
Cara mengonsumsinya adalah dalam bentuk minuman atau dapat juga dimakan mentah bersama nasi.
Meskipun vitamin A yang terkandung dalam daun kemangi tidak sebanyak vitamin A dalam wortel, namun jumlah tersebut masih cukup untuk menjaga kesehatan mata.
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR