SajianSedap.com - Resep Es Cendol Markisa, minuman dingin yang super segar ini adalah kreasi dari minuman tradisional.
Ketika cuaca panas sedang menyerang, segera atasi dengan menyajikan kesegaran Resep Es Cendol Markisa ini.
Dijamin, gerah pun langsung minggat ketika kita menyeruput dari kesegaran Resep Es Cendol Markisa ini.
Baca Juga: Resep Es Cendol Cokelat Kopi, Minuman Tradisional Segar yang Mampu Usir Kantuk Seketika
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Gelas
Bahan Cendol:
30 gram tepung hunkwe
15 gram tepung beras
250 ml air
100 ml sirop markisa
2 tetes pewarna kuning
Bahan Kuah (Aduk Rata):
500 ml air
250 ml sirop markisa
Bahan Pelengkap:
250 gram es serut
3 buah markisa segar
Cara Membuat Es Cendol Markisa:
1. Cendol, rebus tepung hunkwe bersama tepung beras, air, sirop markisa, dan pewarna kuning sampai kental.
2. Tuang adonan ke dalam cetakan cendol yang di bagian bawahnya diwadahi mangkuk berisi es serut. Tekan adonan pada cetakan. Tiriskan cendol.
KOMENTAR