Bahkan, lengkuas ini kerap dimanfaatkan sebagai obat herbal untuk menyembuhkan berbagai masalah pada tubuh.
Salah satu kandungannya sangat ampuh meningkatkan stamina atau gairah seksual pada pria.
Menurut buku 100 Top Tanaman Obat Indonesia yang diterbitkan oleh Balai Penelitian dan Pengembangan Tanaman Obat dan Obat Tradisional (B2P2TOOT) Balitbangkes Kemenkes pada 2011 yang dikutip dari Kompas, bagian tanaman lengkuas yang digunakan adalah rimpangnya.
Di dalam rimpang lengkuas terkandung minyak atsiri.
1 persen komponen pada minyak atsiri sendiri adalah kamfer, sineol dan asam metal sinarmat.
Sari minyak atsiri tersebut akan muncul ketika rimpang lengkuas diiris atau ditumbuk.
Oleh karena itu, untuk mengonsumsinya Moms perlu mengiris atau menumbuk lengkuas tersebut.
Di sisi lain, dalam buku Tanaman Obat Tradisional Volume 2 (1992) karya Thomas A.N.S menjelaskan bahwa lengkuas ternyata juga mengandung senyawa seperti, eugenol, seskuiterpen, pinen, metil sinarmat, kaemferida, galangan, galangol, dan kristal kuning.
Berbagai kandungan yang terdapat pada lengkuas tersebut dipercaya mampu menjadi pembangkit gairah seks bagi kaum Adam.
Menurut Thomas A.N.S dalam bukunya Tanaman Obat Tradisional Volume 2, lengkuas digunakan sebagai obat gairah seks.
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR