Khususnya teh hijau, mengandung katekin yang membunuh bakteri penyebab plak, dan membantu mengurangi bau mulut berlebih yang tidak sedap.
Selain mengkonsumsi teh, berkumur dengan teh tanpa gula secara rutin, akan meningkatkan kesehatan mulut dan mampu mencegah banyak infeksi mulut.
Selain buah kiwi, buah jeruk adalah alternatif lain untuk menjaga kesehatan mulut dengan kandungan vitamin C, selain itu memiliki manfaat untuk mencegah gigi berlubang.
Vitamin C sebagai antioksidan di dalam buah jeruk, mampu menjaga kesehatan gusi, sama halnya dengan manfaat vitamin C pada buah kiwi untuk menjaga dan mendukung produksi kolagen pada gusi.
Kandungan Magnesium pada buah jeruk memiliki peran penting dalam pertumbuhan dan perawatan gigi.
Jus buah jeruk tanpa gula yang mengandung kalsium dan vitamin D, adalah nutrisi yang ampuh untuk membangun dan memelihara tulang rahang sebagai komponen utama gigi.
Selain itu, kandungan vitamin D di dalamnya juga meningkatkan penyerapan kalsium dalam tubuh.
Nah Anda tinggal pilih mana yang cocok dan bisa Anda coba.
Artikel ini telah tayang di grid health dengan judul Hindari Infeksi Mulut Dengan Berbagai Jenis Obat Kumur Alami Ini, Mudah Didapat dan Dibuat
Hati-hati, Botol Plastik yang Punya Tanda Ini Jangan Digunakan untuk Isi Ulang Air Minum
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR