SajianSedap.com - Gelas kaca Anda kini sudah mulai buram?
Ya, tidak bisa dipungkiri penggunaan gelas setiap hari bisa meniimbulkan noda pada permukaannya.
Bahkan meski sudah dicuci, noda ini bisa saja sudah dihilangkan.
Jika sudah demikian tentu gelas Anda akan terlihat kotor saat digunakan bukan?
Penggunaan sikat bisa menimbulkan garis-garis tipis pada gelas.
Hal ini justru bisa menambah gelas makin buram.
Namun jangan buru-buru beli baru dulu.
Anda bisa kok membuat gelas bening yang buram menjadi kinclong lagi.
Jadi jangan khawatir.
Lantas bagaimana caranya?
Dilansir dari laman The Kitchn, penyebab gelas kaca menjadi kusam salah satunya adalah air sadah yang menimbulkan endapan mineral yang menempel dan di gelas kaca.
Oleh karena itu, simak cara cuci gelas kaca yang tampak kusam agar kembali bening berikut ini.
Pertama Anda bisa memakai cuka.
Masih dilansir dari laman The Kitchn yang sama, cara bersihkan gelas kaca yang buram adalah dengan menggunakan larutan cuka.
Caranya adalah rendam gelas kaca dengan larutan cuka.
Biarkan selama 30 menit lamanya.
Setelah itu, bilas gelas kaca dengan air hangat.
Ambil gelas kaca yang sudah dibilas dengan air hangat dan keringkan dengan kain bersih dan kering.
Selama proses mengeringkan gelas kaca dengan kain bersih, gosok-gosokkan kain pada gelas kaca agar endapan air sadahnya hilang sempurna.
Anda juga bisa gosok dengan soda kue.
Dilansir dari laman Good House Keeping, kalau noda masih menempel pada gelas kaca.
Anda bisa menggosokkan soda kue ke bagian dalam gelas kaca.
Setelah itu, bilang gelas kaca dengan air bersih yang mengalir.
Keringkan dengan kain bersih.
Lakukan selama berulang kali sebelum digunakan untuk minum.
Mudah bukan?
Anda pun tak perlu membeli gelas baru unruk mendapatkan gelas bening yang kinclong dan tidak buram lagi.
Selamat mencoba!
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 2 Cara Cuci Gelas Kaca yang Tampak Kusam agar Kembali Bening
Baca Juga: Duh, Jadi Andalan saat Berbuka Puasa, Satu Gelas Minuman ini Jadi Penyebab Utama Kanker
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR