Alhasil, Anda akan menangis saat memotong bawang, apalagi jika jumlahnya banyak.
Nah, agar tidak membuat mata perih, memasukkan bawang yang telah dikupas ke dalam kulkas.
Hal ini bisa mengurangi kadar enzim penyebab mata perih.
Anda juga bisa merendam bawang-bawang tersebut ke dalam air es.
Diamkan bawang-bawang tersebut selama 10-15 menit sebelum dipotong.
Selain direndam, lilin juga bisa jadi bahan yang menghalau perih di mata saat iris bawang merah.
Lilin rupanya jadi cara yang jitu untuk memotong bawang agar tidak menangis.
Bukan dicampur, melainkan cukup nyalakan di samping Anda saja.
Bagaimana hal ini bisa terjadi?
Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, saat bawang dipotong, enzim dalam bawang yang lepas ke udara membuat mata menjadi perih.
Baca Juga: Trik Jitu Memotong Bawang Merah Tanpa Harus Keluar Air Mata, Pakai Cara ini Malah Bisa Sambil Ketawa
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR