SajianSedap.com - Resep Crispy Cheese Pizza ini adalah camilan praktis yang pasti bisa dibuat siapa saja.
Hadir dengan tekstur yang renyah dan rasa yang begitu gurih, membuat camilan simple ini pun pasti selalu ditunggu untuk disajikan.
Cukup siapkan 10 bahan berikut, camilan anti repot ini sudah bsia kita hadirkan di meja makan.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 350 Gram
Bahan Biang:
1/2 sendok makan ragi instan
35 ml air hangat
1 sendok teh gula pasir
Bahan:
250 gram tepung terigu protein sedang
125 ml air
1 sendok makan minyak zaitun
1 sendok teh garam
25 gram keju parmesan
25 gram keju parmesan untuk taburan
1 sendok teh oregano
Cara Membuat Crispy Cheese Pizza:
1. Larutkan ragi instan dalam air hangat. Tambahkan gula pasir. Aduk rata. Diamkan 15 menit sampai berbusa.
2. Campur tepung terigu dan larutan ragi instan. Uleni rata. Tuang air sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
3. Masukkan minyak zaitun dan garam. Uleni rata. Tambahkan keju parmesan. Uleni sampai kalis. Bulatkan. Letakkan di wadah yang diolesi minyak zaitun. Diamkan 30 menit.
4. Bagi adonan menjadi 4 bagian. Bulatkan. Diamkan 10 menit. Giling tipis adonan bentuk kotak. Potong 1x20 cm.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR