SajianSedap.com - Dispenser adalah salah satu peralatan yang banyak digunakan di berbagai tempat, seperti rumah, kantor, dan tempat umum lainnya.
Ini digunakan untuk menampung air yang akan memudahkan mengakses air minum dan jenis minuman lainnya.
Dengan dispenser, Anda tentu tidak perlu repot mengambil air dari sumber lain seperti kulkas atau botol.
Apalagi dengan ukurannya yang cukup besar untuk menampung air, ini lebih efisien untuk menampung lebih banyak.
Juga banyak dispenser menyediakan filtrasi yang dapat menyaring air agar lebih bersih dari kotoran, bakteri, dan bahan berbahaya lainnya.
Namun memang seiring pemakaian, dispenser bisa saja menumpuk kotoran dari air dan sisa penyaringan tersebut.
Sehingga penting untuk selalu melakukan perawatan untuk menjaga air minum yang dialirkan selalu bersih.
Untuk membersihkannya pun Anda tak perlu repot membongkarnya atau memanggil jasa pembersih.
Berikut ini ada cara mudah membersihkan dispenser Anda yang bisa dilakukan secara rutin.
Dikutip dari kanal YouTube Trik Simple, berikut ini adalah cara membersihkan dispenser tanpa perlu membongkarnya.
Perlu dicatat bahwa dispenser perlu rutin dibersihkan untuk menjaganya tetap higienis dalam menampung air minum.
Sebelum memulai membersihkan dispenser, jangan lupa menyabut steker dan pindahkan dispenser ke tempat pembersihan seperti teras rumah.
Lindungi kabel listrik dispenser agar tidak terkena air sedikit pun.
Setelah dipindahkan, bersihkan semua permukaan luar dispenser menggunakan kanebo dan sedikit sabun cuci piring. Kemudian, seka seluruh permukaan luar dispenser sampai bersih.
Setelah menyekanya, siram seluruh permukaan dispenser menggunakan air bersih yang mengalir sehingga kotoran langsung hilang. Jangan lupa sambil menyekanya ketika menyiramnya.
Buka corong dispenser yang menjadi tempat untuk meletakkan galon, lalu bersihkan bagian dalam dispenser dengan air bersih yang mengalir.
Sebelum dibersihkan, pastikan posisi semua keran dispenser terbuka untuk mengeluarkan air. Kamu bisa menyemprotkan air dari selang ke dalam lubang tempat meletakkan galon.
Biasanya, terdapat dua lubang yang mengalirkan air pada bagian dalam dispenser.
Lubang pertama lubang untuk air panas, sedangkan lubang kedua untuk air dengan suhu normal atau dingin.
Usahakan air yang keluar dari selang bertekanan kencangagar kotoran serta lumut di bagian dalam dispenser terkikis keluar melalui keran air dispenser.
Untuk mengetahui apakah bagian dalam dispenser sudah bersih atau belum, kamu bisa memanfaatkan gelas bening.
Saat lubang galon di bagian atas dispenser terus disemprotkan air dari selang, tampung air yang keluar dari keran dispenser dengan gelas bening.
Perhatikan air pada gelas, apakah benar-benar bersih atau masih membawa kotoran.
Lakukan hal ini sampai air yang keluar dari keran dispenser benar-benar bersih.
Setelah melakukan langkah-langkah di atas, sekarang membersihkan corong dispenser.
Bersihkan corong dispenser menggunakan sedikit sabun, lalu gosok-gosok semua permukaannya hingga bersih.
Setelah bersih, keringkan dan letakkan kembali corong dispenser ke tempatnya.
Terakhir, kamu hanya perlu mengelap permukaan luar dispenser dengan kain kering bersih untuk mengeringkannya.
Bila sudah dilap, artinya roses pembersihan dispenser pun selesai.
Namun, jangan langsung memasukkan dispenser kembali ke tempatnya. Diamkan terlebih dahulu sampai semua bagian dispenser benar-benar kering.
Untuk mencegah keran dispenser menetes di masa mendatang, ada beberapa tindakan perawatan yang dapat Anda lakukan:
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Membersihkan Dispenser Tanpa Perlu Membongkarnya
Baca Juga: Cara Mudah Membersihkan Dispenser Galon Bawah dari Endapan Kotoran, Pakai Bahan Dapur Ini Saja
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR