Melansir dari Healthline, memang hanya ada sedikit bukti medis yang mendukung gagasan bahwa kentang dapat membantu mengatasi bekas luka.
Namun sebuah penelitian pada tahun 2017 menemukan bahwa kulit kentang dapat membantu menyembuhkan luka bakar ringan.
Jiak Anda ingin mencobanya caranya mudah kok.
Iris kentang menjadi bulatan dengan ketebalan sedang.
Dengan gerakan memutar, gosokkan irisan kentang pada bekas luka Anda.
Setelah irisan kentang mulai mengering, buanglah dan lanjutkan menggosok dengan irisan lainnya.
Lanjutkan menggosok dan menggantinya selama sekitar 20 menit, lalu biarkan bekas luka mengering selama sekitar 10 menit.
Bilas area tersebut dengan air dingin.
Ulangi proses ini setidaknya satu kali setiap hari.
Ulasan tahun 2018 mencatat bahwa minyak kelapa efektif dalam mempercepat penyembuhan luka dengan mendorong sintesis kolagen, mengurangi peradangan, memperbaiki penghalang kulit dan memiliki efek antibakteri dan antioksidan.
Hati-hati, Botol Plastik yang Punya Tanda Ini Jangan Digunakan untuk Isi Ulang Air Minum
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR