Biasanya, sase lovers pasti hanya mengira kalau kemiri bisa kita gunakan untuk membuat rambut jadi lebih tebal, kan?
Ternyata bahan masakan ini bisa kita manfaatkan untuk menghilangkan flek hitam, sehingga kita tak perlu harus beli skincare lagi.
Meskipun terdengar aneh, ternyata sudah banyak ahli yang menyarankan untuk menghilangkan flek hitam dengan kemiri.
Soalnya, kemiri memiliki vitamin C dan vitamin E yang bagus untuk perawatan wajah.
Jadi, kita bisa memanfaatkan kemiri untuk menghilangkan flek hitam di wajah sekaligus membuat wajah menjadi glowing.
Untuk menghilangkan flek hitam pada wajah menggunakan kemiri juga gampang banget.
Pertama kita cukup siapkan segenggam kemiri, lalu bakar sampai hangus.
Kemudian, setelah semua kemiri hangus terbakar, kita bisa haluskan sampai benar-benar menjadi pasta.
Setelah itu siapkan kain bekas yang masih bersih untuk mengambil minyak kemirinya.
Masukkan kemiri yang sudah dihaluskan ke dalam kain, dan peras sampai minyaknya keluar.
Minyak kemiri ini lah yang bisa menghilangkan flek hitam pada wajah.
KOMENTAR