SajianSedap.com - Menikmati kol jangan hanya digoreng saja bersama pecel ayam.
Anda bisa mengolah kol menjadi hidangan lezat, lo.
Tentunya jauh lebih sehat juga.
Walaupun kol bukan termasuk sayur favorit, namun sayuran berwarna putih ini mengandung kaya nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh kita.
Sehingga tak salah jika Sase Lovers tetap menyantap kol yang bisa diolah dan disajikan bersama bahan makanan lain.
Sensasi renyah kol pun bisa membuat cita rasa lezat makanan kian terangkat.
Kol bisa dikatakan kalah dengan kerabatnya, brokoli,dan sawi.
Namun selain kol putih, ada juga kol yang berwarna ungu.
Kendati bukan sayur favorit, sebenarnya kol memiliki kandungan vitamin C yang cukup banyak.
Sayangnya, mudah hilang saat proses pemasakan, terutama jika menggunakan suhu tinggi dan waktu yang lama.
Selain vitamin C, sayur kol juga dikenal sebagai sayuran yang memiliki khasiat penurun tekanan darah, sehingga banyak disajikan bersama olahan daging merah, seperti tongseng dan sate kambing.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR