SajianSedap.com - Resep Tim Bandeng Bawang Putih yang hadir dengan kuah gurih ini salah satu resep Imlek yang selalu ditunggu untuk disantap.
Bahanyang digunakan untuk membuat menu sederhana ini juga tidak banyak.
Agar momen bersantap saat Imlek nanti jadi lebih berkesan, jangan lupa hadirkan menu simple serba ikan ini.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
2 ekor ikan bandeng, dikerat-kerat
1 buah jeruk nipis, diambil airnya
1 sendok teh garam
6 siung bawang putih, dicincang kasar
2 cm jahe, diiris korek api
2 batang daun bawang, diiris korek api
2 sendok makan kecap asin
1 sendok teh angciu
2 sendok teh minyak wijen
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh garam
2 tangkai daun seledri, dipetiki
Cara Membuat Tim Bandeng Bawang Putih:
1. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan 15 menit. Sisihkan.
2. Campur wortel, bawang putih, jahe, daun bawang, kecap asin, angciu, minyak wijen, merica bubuk, dan garam. Aduk rata.
3. Letakkan ikan dalam pinggan tahan panas. Tuang campuran bawang putih.
4. Kukus di atas api sedang 20 menit sampai matang. Angkat. Taburkan daun seledri.
Baca Juga: Cara Mudah Menghilangkan Bau Tanah pada Ikan Bandeng, Lumuri dengan Bumbu Dapur Ini
Baca Juga: Tips Beli Ikan Bandeng Segar, Jangan Beli Jika Ada Lendir Warna Ini Muncul
5 Cara Aman Hilangkan Panu di Kulit, Gak Perlu Obat Tetes yang Rasanya Panas saat Dipakai
KOMENTAR