SajianSedap.com - Salah satu penyakit yang kerap ditakuti banyak orang adalah cacar air.
Memang penyakit ini kerap terjadi pada anak-anak kecil.
Tapi tak jarang ada beberapa orang yang baru mengalaminya saat dewasa.
Selain penyembuhan yang jadi lebih lama, bekas cacar air cukup sulit dibersihkan.
Bintik-bintik hitam pada wajah sampai tangan kerap membuat seseorang jadi tidak percaya diri.
Diketahui bahwa seperti pada kasus jerawat, bekas cacar air termasuk jenis bekas luka atrofi.
Bekas luka ini terbentuk sebagai akibat dari kerusakan kolagen kulit ketika terjadi peradangan.
Bekas luka jenis ini akan membuat kulit menjadi cekung dan tampak tidak rata atau bopeng.
Selain peradangan, bekas cacar air bisa disebabkan oleh garukan.
Makanya, siapa saja yang mengalami cacar air tidak disarankan menggaruk kulit untuk meminimalisir terbentuknya bekas luka.
Tapi tenang, ada kok sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk menyamarkannya bekas luka ini agar pudar dan hilang.
Baca Juga: Nyesel yang Buang Di Selokan, Minyak Goreng Bekas Bisa Mengatasi Masalah Utama Di Rumah Ini
berikut ini tiga bahan alami untuk menghilngkan bekas cacar air:
Berbagai pengobatan rumahan dapat membantu menyamarkan atau menghilangkan bekas cacar air.
Melansir Health Line, lidah buaya adalah agen penyembuhan yang luar biasa, terutama jika menyangkut dengan kulit.
Lidah buaya salah satunya dilaporkan memiliki senyawa aloin dan asam salisilat yang dapat menghilangkan bekas luka yang menghitam secara alami.
Berikut cara menghilangkan bekas cacar air dengan lidah buaya:
- Ambil gel dari daun lidah buaya
- Oleskan gel langsung ke bekas cacar Anda dengan gerakan memutar
- Setelah setengah jam, bersihkan gel dengan air dingin segar
- Ulangi dua kali setiap hari
Madu dapat digunakan untuk menghilangkan bekas luka karena mengandung zat antibiotik dan bisa membantu penyembuhan luka secara alami.
Madu terutama bermanfaat untuk menghilangkan bekas luka atrofi, seperti bekas jerawat dan bekas cacar.
Baca Juga: 3 Cara Membersihkan Noda Bekas Teh Dan Kopi Dalam Cangkir, Salah Satunya Pakai Bahan Dapur
Berikut cara menghilangkan bekas cacar air dengan madu:
- Sebelum tidur, tutupi bekas luka Anda dengan madu
- Bungkus bekas luka yang tertutup madu dengan perban
- Biarkan selama satu malam penuh
- Di pagi hari, lepas perban dan bersihkan madu dengan air hangat
Jadikan ini bagian dari rutinitas mu setiap malam
Minyak kelapa juga termasuk bahan alami yang dapat dimanfaatkan sebagai obat penghilang bekas luka di kulit.
Kandungan vitamin E dalam minyak kelapa dapat mempercepat proses penyembuhan dan mencegah munculnya bekas luka baru.
Berikut cara menghilangkan bekas cacar air dengan minyak kelapa:
- Panaskan beberapa sendok makan minyak kelapa atau secukupnya untuk mencairkannya
- Pijatkan minyak ke bekas luka selama sekitar 10 menit
Baca Juga: Cara Membersihkan Bekas Jerawat Di Wajah, Lenyap Selamanya Kalau Digosok Pakai Bahan Dapur Ini
- Biarkan kulit menyerap minyak selama minimal satu jam Ulangi dua hingga empat kali setiap hari
Terdapat sejumlah bahan alami lainnya yang dipercaya dapat digunakan orang untuk menyamarkan bekas cacar air.
Melansir Medical News Today, beberapa bahan alami yang mungkin bisa dipakai untuk menghilangkan bekas cacar air dengan cara diolesakan, meliputi:
- Oats
- Cacao butter atau lemak kakao
- Minyak argan
- Minyak zaitun
- Minyak jojoba
- Shea butter
- Sari lemon
- Baking soda atau soda kue
Perlu diperhatikan, bahan-bahan ini mungkin berguna untuk menjaga kesehatan kulit atau mendukung perawatan bekas luka.
Tapi hanya ada sedikit penelitian yang memastikan keefektifannya dalam memudarkan bekas cacar air.
Jadi, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan berbagai bahan alami tersebut untuk menghilangkan bekas cacar air.
Baca Juga: Beruntung yang Sering Cuci Piring Pakai Air Bekas AC, Tak Perlu Pusing Kalau Sabun Cuci Piring Habis
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR