SajianSedap.com - Lutut yang gelap atau berwarna tidak rata bisa menjadi masalah kosmetik yang mengganggu bagi sebagian orang.
Masalah ini sering kali disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk gesekan berulang, kulit kering, paparan sinar matahari berlebihan, atau bahkan kekurangan asupan nutrisi tertentu.
Bagi mereka yang merasa tidak percaya diri dengan kondisi lutut mereka, ada beberapa cara alami dan sederhana untuk memutihkan kulit dan meratakan warna di area tersebut.
Tak perlu produk kecantikan yang mahal.
Anda bisa memanfaatkan bahan dapur.
Untuk memutihkan dengkul atau lutut Anda ternyata juga bisa memakai kunyit dan lemon.
Dua bahan ini bisa digunakan sebagai cara memutihkan lutut yang menghitam.
Lantas bagaimana cara penggunaannya?
Dikutip dari dari Kompas.com, kunyit dianggap dapat bermanfaat sebagai bahan alami untuk memutihkan kulit lutut dan siku tangan karena mengandung kurkumin.
Dalam sebuah studi pada 2012 di Phytotherapy Research, para peneliti menemukan bahwa kurkumin dapat menghambat aktivitas tirosinase.
Ini membatasi sintesis melanin, yang dapat membantu mengurangi hiperpigmentasi.
Baca Juga: Gulai Ayam Poyah, Inspirasi Hidangan Untuk Menyantap Ketupat Dengan Rasa yang Lezat
Cara pakainya juga gampang.
Campurkan ½ sendok teh kunyit dan 1 sendok makan yogurt atau madu.
Oleskan pasta ke lutut.
Tunggu 10 hingga 15 menit.
Bilas dan lembapkan Ulangi 2 hingga 3 kali seminggu.
Cara ini juga bisa digunakan untuk memutihkan siku.
Lantas bagaimana dengan lemon?
Melansir Buku Beauty Clopedia: 110 Rahasia Cantik Alami (2019) oleh ©Go Dok, air perasan lemon dapat memutihkan lutit dan sikut karena mengandung asam sitrat.
Asam sitrat dianggap sebagai zat pemutih alami.
Cara memutihkan lutut dan sikut dengan lemon pun mudah loh Sase Lovers.
Potong lemon menjadi 2 bagian.
Gosokkan pada lutut dan siku.
Setelah itu, diamkan selama 3 jam sebelum dibilas bersih dengan air hangat.
Untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal, jangan lupa untuk mengusap pelembab setelahnya karena perasan lemon ternyata dapat membuat kulit kering.
Nah tentunya cara ini mudah bukan?
Jadi Anda tidka perlu membeli krim pemutih baham yang pastinya bisa menguras kantong Anda.
Baca Juga: Cara Cepat Atasi Cegukan saat Makan Agar Tidak Berlangsung Lama
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR