SajianSedap.com - Resep Tumis Labu Taoge Kedelai ini, cocok untuk Anda yang lagi liburan bersama keluarga namun tetap ingin masak.
Buat saja lauk satu ini.
Tinggal oseng-oseng semua bahan, langsung jadi, deh!
Gampang banget dibuatnya.
Cus, ikuti resepnya berikut ini.
Baca Juga: Mental Health Bisa Dicegah dengan Konsumsi Labu Siam Rebus, Mulai Hari Ini Langsung Stok di Kulkas!
Waktu: 20 Menit
Sajian: 6 Porsi
1 buah labu siam, potong korek api
100 gram taoge kedelai
3 buah tahu kulit segitiga, potong 4 bagian
5 butir bawang merah, iris
2 siung bawang putih, iris
2 cm lengkuas, memarkan
2 lembar daun salam
1/2 sendok makan ebi, seduh
3 buah cabai hijau besar, iris serong
3 buah tomat hijau, potong-potong
1 1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 1/4 sendok teh gula pasir
200 ml air
2 sendok makan minyak, untuk menumis
1. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, daun salam, ebi, dan cabai sampai harum.
2. Masukkan tomat, labu, dan taoge. Aduk sampai layu.
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR