SajianSedap.grid.id – Siapa mengira kalau nugget lezat ini ternyata berbahan dasar tempe.
Rasanya sama enaknya dengan nugget berbahan murni ayam.
Tapi, harganya tentu lebih ekonomis dan hemat di kantong.
Hitung-hitung membuat variasi nugget supaya anak-anak tidak bosan dengan bekalnya.
Untuk membuat resep nugget tempe keju ini, step by step yang harus diikuti cukup banyak mulai dari membuat adonan, mengukus, memanir sampai menggorengnya.
Tapi semua proses itu akan terbayar oleh kebahagiaan keluarga kala mengonsumsinya.
Mereka pasti memuji kalau nugget buatan kita seenak frozen food yang dijual dipasaran.
Bonusnya lagi, nugget satu ini tidak menggunakan pengawet sehingga pasti lebih sehat.
Satu resep ini akan menghasilkan 48 potong nugget.
Jika terlalu banyak, nugget bisa sekali disimpan untuk jadi bekal atau lauk kala kepepet.
Simpan nugget dalam keadaan telah terpanir ya.
Jika ingin langsung dimakan, jangan lupa masukkan dulu nugget ke dalam freezer sebentar saja.
Tujuannya supaya panirnya telah menempel betul dan tidak lepas saat digoreng.
Membuat Adonan Nugget
Tempe, goreng 200 gram tempe sampai berkulit saja. Lalu haluskan.
Campur tempe, 50 gram daging giling, 50 gram keju cheddar parut, 100 gram bawang bombay cincang, 1 tangkai daun bawang iris, 1 sendok teh garam, 1/4 sendok teh merica bubuk dan1/2 sendok teh gula pasir. Aduk rata.
Tambahkan 4 butir telur dan 2 sendok makan tepung panir. Aduk rata.
(Baca juga: Resep Tempe Goreng Tipis Seperti Di Penjaja yang Bisa Kita Buat Di Rumah Sendiri)
(Baca juga: 5 Rahasia Supaya Mi Ayam Buatan Kita Enak)
Alasi Loyang dengan Plastik
Siapkan loyang.
Olekan minyak goreng.
Tutup dengan plastik yang melebihi tinggi loyang.
Kukus Sampai Matang
Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah disiapkan.
Kukus 45 menit diatas api sedang sampai matang.
(Baca juga: Meski Sosoknya Kontroversial, Usaha Kue Angel Lelga Tetap Diserbu Pembeli)
(Baca juga: Manfaat Spektakuler Air Cucian Beras Ini Bikin Kita Tidak Rela Membuangnya)
Bentuk Nugget
Setelah matang, keluarkan dari loyang dengan mengangkat plastiknya.
Birkan dingin.
Potong-potong.
Panir dan Goreng Nugget
Celupkan ke dalam putih telur.
Gulingkan ke dalam tepung panir.
Goreng sampai kekuningan.
(Baca juga: 5 Tips Sukses Membuat Bakso Goreng Berongga Cantik Anti Kisut dan Kempot)
(Baca juga: Bedakah Heavy Cream dan Whipping Cream?)
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR