SajianSedap.id - Resep Tim Gurame ini bisa jadi sajian favorit bersama keluarga.
Tanpa banyak bahan atau bumbu, Tim Gurame bisa langsung tersaji di meja makan.
Kreasikan langsung dengan langkah-langkah berikut ini.
Durasi: 45 menit
Sajian: 4 porsi
Bahan:
2 ekor (800 gram) ikan gurame, kerat-kerat
2 sendok teh air jeruk lemon
3 siung bawang putih, cincang halus
2 cm jahe, parut
1/2 sendok makan minyak wijen
2 sendok teh kecap ikan
1/8 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1 batang daun bawang, potong 4 cm, iris panjang halus
Cara membuat Tim Gurame:
1. Lumuri ikan gurame dengan air jeruk lemon. Diamkan 10 menit. Cuci bersih.
2. Aduk rata bawang putih cincang, jahe parut, minyak wijen, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir.
3. Lumuri ikan gurame dengan campuran bumbu sampai merata.
4. Letakkan ikan gurame dalam pinggan tahan panas.
5. Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang.
6. Sajikan bersama taburan daun bawang.
Baca Juga : [Video] Resep Masak Gurame Goreng Cobek, Enggak Perlu ke Resto Sunda, Buat Sendiri di Rumah
Baca Juga : Nikmatnya Semangkuk Sup Ikan Gurame Tomat Hijau Ini Langsung Bikin Kita Semangat
Baca Juga : Catat Baik-Baik, Ini Resep Gurame Asam Manis Yang Pasti Enak!
KOMENTAR