Sajiansedap.com – Resep Mi Rebus Udang ini bisa banget jadi resep mi kuah istimewa untuk berbuka puasa.
Tak cuma enak jadi resep mi kuah, Resep Mi Rebus Udang juga pasti bikin perut kenyang jadi semakin lama.
Segera kreasikan Resep Mi Rebus Udang jadi resep mi kuah istimewa untuk berbuka pauasa.
Baca Juga : Cuma Butuh #5MenitAja, Wajah Jadi Secerah Artis Korea dengan Masker Oatmeal Ini!
Waktu: 45 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
150 gram mi telur, diseduh
150 gram udang jerbung, dikupas kulitnya sisakan ekor, dibelah punggung
50 gram jamur merang, dipotong-potong
7 batang caisim, dipotong-potong
3 siung bawang putih, dimemarkan
1 sendok makan saus tiram
2 sendok teh kecap asin
1.000 ml air kaldu udang
1 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
2 batang daun bawang, dipotong-potong
1 sendok teh minyak wijen
1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Mi Rebus Udang:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan udang dan jamur merang. Masak hingga berubah warna.
2. Tambahkan saus tiram dan kecap asin. Aduk rata.
3. Tuang kaldu udang, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak hingga mendidih.
4. Masukkan mi dan caisim. Aduk rata.
KOMENTAR