Lakukan penyisiran basah ini secara rutin, yaitu 2−3 kali seminggu, hingga kutu rambut dan telurnya benar-benar hilang.
Petroleum Jelly
Cara menghilangkan kutu rambut yang selanjutnya adalah dengan menggunakan petroleum jelly.
Mirip dengan penggunaan minyak zaitun, anda cukup mengoleskan petroleum jelly ke rambut secara merata.
Kemudian, tutup rambut menggunakan shower cap dan diamkan selama semalaman.
Penelitian menunjukkan bahwa petroleum jelly dapat mengatasi kutu rambut, meskipun masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk menilai efektivitasnya.
Bawang Putih
Kutu membenci bawang putih, jadi itu adalah sesuatu yang bisa kita gunakan untuk membunuhnya.
Cukup tambahkan 8-10 siung bawang putih ke air jeruk nipis dengan menggilingnya menjadi pasta.
Campurkan keduanya dan oleskan campuran tersebut pada kulit kepala anak.
Biarkan selama 30 menit, setelah itu kita bisa membilas kulit kepala dengan air hangat.
Baca Juga: Tips Beli Buah Naga yang Super Manis, Bentuk Sisiknya Harus Seperti Ini Biar Dapat Kualitas Bagus
Source | : | Sonora.ID |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR