SajianSedap.com - Menu bbq tahun baru yang simpel tapi enak jatuh kepana Resep Sate Telur BBQ ini.
Dengan Resep Sate Telur BBQ enak ini, kita bisa mengolah telur menjadi menu bbq tahun baru yang spesial namun mudah dibuat.
Jadi tidak perlu harus ragu lagi untuk menghadirkan Resep Sate Telur BBQ enak ini sebagai menu bbq tahun baru nanti.
Waktu: 60 Menit
Sajian: 17 Porsi
Bahan:
6 butir telur, kocok lepas
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok makan kecap manis
1/4 butir bawang bombay, cincang kasar
100 gram brokoli, cincang kasar
Bahan Bumbu Olesan (aduk rata):
50 ml kecap manis
25 gram saus tomat
25 ml kaldu sapi
Cara Membuat Resep Sate Telur Barbeque:
1. Campur semua bahan telur. Tuang ke dalam loyang kotak ukuran 18x18x3 cm. kukus di atas api kecil selama 75 menit sampai matang.
2. Potong 2x2 cm. Tusuk-tusuk dengan tusukan sate. Panggang sambil dioleskan bumbu olesan sampai matang.
Baca Juga: Tips Agar Tusukan Sate Tidak Cepat Terbakar, Salah Satunya Pakai Air Hangat
KOMENTAR